Ultah ke-100 Hari Berdirinya Partai Kongres Nasional Afrika (ANC) yang berkuas

            Minggu 8 Januari di kota Bloemfontein, Afrika Selatan, Partai Kongres Nasional Afrika (ANC)  yang berkuasa menyelenggarakan secara khidmat peringatan ultah ke-100 Hari Berdirinya (tanggal 8 Januari 1912).

Ultah ke-100 Hari Berdirinya Partai  Kongres Nasional Afrika (ANC)  yang berkuas - ảnh 1
Rakyat Afrika Selatan menunjukan kegembiraan atas peristiwa peringatan ultah ke-100 Hari Berdirinya Partai berkuasa Kongres Nasional Afrika (ANC) (Foto: Vietnamplus)

           Kira-kira 100 pemimpin negara, kepala berbagai Partai politik Afrika dan dunia menghadiri upacara peringatan yang khidmat ini. Ketika berbicara dalam upacara tersebut, Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma mengiktisarkan kembali periode-periode sejarah yang cemerlang, gagah berani dan tak kenal menyerah, serta proses perkembangan Partai ANC selama 100 tahun ini, khususnya periode Partai ANC memimpin rakyat Afrika Selatan melawan rezim diskriminasi ras Apartheid yang klimaksnya ialah pada tahun 1994, Partai ANC mengalahkan Pemerintah diskriminasi ras untuk memegang kekuasaan memimpin tanah air.


           Presiden Jacob Zuma menekankan bahwa hampir 30 tahun setelah pemimpin ulung Afrika Selatan dan benua Afrika Nelson Mandela memimpin kebangkitan melawan diskriminasi ras, Partai ANC selalu mendapat kepercayaan yang besar dari rakyat dalam semua pemilihan umum, khususnya pemilihan pemerintahan daerah pada tahun 2011./.

Komentar

Yang lain