UNDP mengapresiasi upaya Vietnam dalam pelaksanaan hak manusia

(VOVworld) – Demikian ditegaskan Koordinator tetap Program Perkembangan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNDP) di Vietnam, Ibu Pratibha Mehta, setelah Vietnam berpartisipasi pada acara pelaporan nasional menurut Mekanisme peninjauan periodik universal (UPR) siklus II dari Dewan Hak Manusia PBB di Jenewa, Swiss.

Juga menurut Ibu Pratibha Mehta, Pemerintah Vietnam selalu menghormati penyusunan dan pengembangan berbagai kebijakan dan program guna mendorong kesetaraan gender. Tentang masalah anak-anak, Vietnam adalah negara yang telah melaksanakan secara sangat baik hak anak-anak dan sedang berupaya dalam menyelesaikan kebijakan-kebijakan hukum, mengkodifikasikan semua ketentuan dalam sistim perundang-undangan internasional tentang hak anak-anak.

UNDP mengapresiasi upaya Vietnam dalam pelaksanaan hak manusia - ảnh 1
Ibu Pratibha Mehta, Koordinator tetap UNDP di Vietnam
(Foto: baomoi.com)


Ibu Pratibha Mehta juga beranggapan bahwa selain semua prestasi yang telah dicapai dalam menjamin hak manusia, Vietnam perlu menyosialisasikan kepada rakyat tentang hak dan kebebasan fundamental manusia, melalui pusat-pusat informasi di daerah. Seiring dengan itu, Pemerintah Vietnam perlu terus menyusun naskah-naskah hukum untuk merealisasikan semua komitmen terhadap kerangka-kerangka hukum dan institusi internasional dimana Vietnam adalah anggota yang bersangkutan dengan masalah hak manusia./.

Komentar

Yang lain