(VOVWORLD) - Pada tahun 2022, Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) akan berkerjasama dengan Vietnam dalam merayakan tanggal lahir/ wafatnya penulis terkenal Ho Xuan Huong dan Nguyen Dinh Chieu.
Keputusan ini telah disetujui oleh UNESCO pada sidang pada tanggal 23 November, dalam rangka Sidang Umum ke-41 UNESCO yang berlangsung pada tanggal 9- 24 November di Paris, Prancis. Setiap tokoh yang dinominasikan di sini harus tokoh yang berpengaruh yang luas, bahkan dikenal di luar negeri.
Panorama Sidang Umum ke-41 UNESCO. Foto: VNA |
Mengevaluasi resolusi yang baru saja disetujui oleh UNESCO, Duta Besar Le Thi Hong Van, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam untuk UNESCO, mengatakan:
Pengesahan resolusi oleh UNESCO untuk mengakui penulis terkenal Nguyen Dinh Chieu dan Ho Xuan Huong benar-benar merupakan kebanggaan dan kegembiraan semua orang Vietnam dan menunjukkan pengakuan masyarakat internasional dan UNESCO terhadap nilai-nilai bangsa Vietnam dari segi budaya, sejarah, tradisi belajar serta kesetaraan gender, sangat sesuai dengan nilai-nilai yang sedang didorong oleh UNESCO.
Nguyen Dinh Chieu, lahir pada 1 Juli 1822, adalah penyair dan budayawan Vietnam yang hebat. Ho Xuan Huong (1772-1822) dikenal sebagai "Ratunya puisi aksara Nom- Vietnam". Dengan ide-ide baru dan puisi kreatif, karya-karyanya membawa banyak makna, termasuk banyak isi tentang kesetaraan gender, memperjuangkan pembebasan perempuan di Vietnam.