Uni Emirat Arab menarik diri dari operasi serangan udara terhadap IS yang dilakukan persekutuan internasional

(VOVworld) – Kalangan pejabat Amerika Serikat (AS), pada Rabu (4 Februari) membenarkan informasi bahwa Uni Emirat Arab telah menarik diri dari operasi serangan udara terhadap organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) segera setelah anasir-anasir ekstrimis dari pasukan mujahidin ini menangkap pilot Jordania, Mazz al Kassasbeh pada akhir tahun lalu. Akan tetapi, Uni Emirat Arab tetap merupakan mitra penting  dalam persekutuan penentang organisasi Islam ekstrimis ini.

Uni Emirat Arab menarik diri dari operasi serangan udara terhadap IS  yang dilakukan persekutuan internasional - ảnh 1
Uni Emirat Arab menarik diri dari operasi serangan udara terhadap IS
karena kecemasan tentang keselamatan para pilot-nya
(Foto: vnexpress.net)


Seorang pejabat pertahanan senior AS yang lain membocorkan bahwa Uni Emirat Arab menginginkan agar Pentagon meningkatkan kemampuan SAR di kawasan peperangan di Irak Utara, diantaranya ada penggelaran pesawat terbang V-22 Osprey. Uni Emirat Arab ingin menjamin keselamatan para pilot dalam situasi pesawat terbang mereka ditembak, maka hanya akan terus ikut serta dalam serangan-serangan udara kalau AS memenuhi keinginan tersebut. Sekarang, Pemerintah AS belum mengeluarkan pemberitahuan resmi tentang masalah ini./.

Komentar

Yang lain