Uni Eropa menggalang dana baru untuk mencegah dan memberantas wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Uni Eropa, pada Kamis (28/5), mencanangkan satu kampanye penggalangan dana global baru untuk memberikan bantuan keuangan guna mengembangkan dan mendistribusikan vaksin dan obat-obatan Covid-19 di seluruh dunia, memperhatikan menjamin pembagian semua sumber daya ini secara adil.

Uni Eropa menggalang dana baru untuk mencegah dan memberantas wabah Covid-19 - ảnh 1Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen (Foto: Xinhua/VNA) 

Gagasan baru dengan nama: “Target global: Solidaritas demi masa depan kita” menargetkan akan menghimpun puluhan miliar USD dari berbagai organisasi dan perseorangan di seluruh dunia.

Ketika berbicara di depan acara pencanangan gagasan baru, Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen menegaskan: “Tidak ada yang merasa aman sampai kita semua aman”. Menurut rencana, kampanye penghimpunan dana ini akan berlangsung sampai dengan tanggal 27 Juni mendatang.

Komentar

Yang lain