Uni Eropa-Kanada membuka satu bab baru dalam kerjasama perdagangan

(VOVworld) - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Uni Eropa dan Kanada diadakan pada Minggu (30 Oktober) di Brussels, ibukota Belgia dengan hasil nya ialah dua pihak telah menandatangani Perjanjian Perdagangan dan Ekonomi Komprehensif Uni Eropa-Kanada (CETA) dan Perjanjian Kemitraan Strategis (SPA). Peristiwa ini dianggap sebagai satu kemajuan ketika beberapa hari lalu, CETA menghadapi bahaya keruntuhan karena ada tentangan dari kawasan Walloniedan kawasan-kawasan berbahasa Perancis  lain di Belgia.

Uni Eropa-Kanada membuka satu bab baru dalam kerjasama perdagangan - ảnh 1
Presiden Komisi Eropa, Jean-Claude Junker,  Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau (tengah) dan Presiden Dewan Eropa, Donald Tusk (kanan) pada upacara penandatanganan CETA
(Foto: AP/Kantor Berita Vietnam).


Ketika berbicara pada pertemuan dengan Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, Presiden Komisi Eropa, Jean-Claude Junker menilai bahwa meskipun semua masalah sangat sulit, tapi akhirnya dua pihak juga telah mencapai kebulatan pendapat dan menuju ke penandatanganan perjanjian ekonomi dan perdagangan yang sangat penting yang pernah mengalamai proses perundingan selama 7 tahun ini. Ketika menjadi  efektif, CETA akan mengkonektivitas Uni Eropa-salah satu diantara pasar-pasar paling besar di dunia dengan jumlah penduduk 500 juta jiwa dengan Kanada-perekonmian yang sangat dinamis dan besarnya nomor 10 di seluruh dunia. Barang dagangan antara dua pihak yang lancar akan mengurangi 99% tarif yang saat ini dikenakan pada perdagangan antara Uni Eropa dan Kanada. Setelah ditandatangani, perjanjian ini akan harus diesahkan oleh Parlemen Eropa dan Parlemen Kanada sebelum menjadi efektif.

Pada KTT ini, para pemimpin Uni Eropa dan Kanada juga telah menandatangani Perjanjian Kemitraan Strategis (SPA) untuk memperkuat kerjasama antara dua pihak tentang kebijakan hubungan luar negeri, kongkritnya di bidang-bidang seperti menjaga perdamaian, keamanan internasional, mengembangkan ekonomi secara berkesinambungan, menanggulangi perubahan iklim, melakukan kerjasama hukum dan melaksanakan undang-undang. KTT Uni Eropa-Kanada juga berbahas tentang masalah bebas visa terhadap warga negara Uni Eropa yang berwisata di Kanada dan sebaliknya.


Komentar

Yang lain