VBS Vietnam 2018 akan diselenggarakan di sela-sela WEF ASEAN

(VOVWORLD) - Konferensi Tingkat Tinggi Bisnis Vietnam 2018 (VBS Vietnam 2018) akan diselenggarakan pada Jumat sore (31/8) di Kota Hanoi.  Di depan jumpa pers pada Kamis (30/8), Vu Tien Loc, Ketua Kamar Dagang dan Industri Vietnam (VCCI) memberitahukan bahwa  VBS 2018 merupakan satu event  ekonomi istimewa dari negara tuan rumah yang diselenggarakan oleh VCCI di sela-sela  WEF ASEAN 2018.
VBS Vietnam 2018 akan diselenggarakan di sela-sela  WEF ASEAN - ảnh 1 Jumpa pers tersebut (Foto : VNA)

Dengan tema:  “Vietnam-Mitra  bisnis yang tepercaya: Konektivitas  dan  Kreativitas”, VBS kali ini berfokus  membahas peranan  Vietnam dalam rantai  nilai  regional dan internasional; memperkenalkan lingkungan  kebijakan, investasi dan bisnis  Vietnam, khususnya di berbagai bidang, misal-nya keuangan, struktur  infrastruktur.

Direncanakan,  dalam upacara pembukaan VBS ini , Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Xuan Phuc  dan Ketua  WEF, Borge Brende akan  menyampaikan pidato  dan melakukan dialog dengan komunitas badan usaha, berbahas tentang peranan Vietnam dalam rantai nilai ASEAN dan seluruh dunia. Selain itu,  VBS ini juga mengungkapkan peluang-peluang baru dalam  bisnis Vietnam dengan partisipasi diskus idarri pemimpin berbagai kementerian, instansi dan organisasi-organisasi internasional  dan badan usaha.

Komentar

Yang lain