Viet Nam berupaya membela dan mendorong hak dari semua warga

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan HUT ke-70 lahirnya  Deklarasi  Hak Asasi Manusia (HAM)  Internasional (10/12/1948-10/12/2018), Deputi Perdana Menteri (PM), Menteri Luar Negeri (Menlu) Viet Nam, Pham Binh Minh  menulis artikel dengan judul: “Viet Nam berupaya  membela dan mendorong  hak dari semua  warga, memberikan sumbangan pada nilai-nilai  bersama  dari umat manusia tentang HAM”.
Viet Nam berupaya membela dan mendorong hak dari semua warga - ảnh 1 Deputi Perdana Menteri, Menteri Luar Negeri Viet Nam, Pham Binh Minh .

Artikel ini  mengatakan:  Viet Nam selalu berupaya memberikan sumbangan  aktif  pada nilai-nilai bersama,  positif dan maju dari umat manusia tentang HAM. Viet Nam  aktif berpartisipasi  pada  forum-forum  Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), ASEAN dan makanisme-mekanisme lain yang bersangkutan dengan HAM. Artikel ini  menunjukkan:  pada waktu mendatang,  untuk menjamin sebaik-baiknya  hak dari semua warga, Viet Nam akan berupaya menyempurnakan Negara hukum, memperkokoh fundasi hukum dan kebijakan yang bersangkutan dengan pembelaan dan pendorongan HAM. Di antaranya, Viet Nam akan terus memperhebat  pelaksanaan “Pemerintah yang membina demi warga” melakukan reformasi administrasi dan meningkatkan kualitas jasa, mencegah birokratisme, korupsi, mengembangkan demokrasi, meningkatkan daya-guna  mesin aparat Negara.  Viet Nam akan terus mendukung dialog  dan kerjasama di bidang  HAM bersama dengan negara-negara lain di dunia memberikan  sumbangan  dan memperkaya nilai-nilai dari umat manusia tentang HAM, menghidupkan semangat  Deklarasi  HAM Internasional  dalam abad  XXI.

Komentar

Yang lain