Viet Nam dan Republik Austria Dorong Penelitian dan Penerapan Sains demi Hidup

(VOVWORLD) - Dalam rangka aktivitas delegasi tingkat tinggi Majelis Nasional (MN) Viet Nam dalam Konferensi Para Ketua Parlemen Dunia ke-5 (WCSP-5) di Republik Austria, pada 7 September, Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Viet Nam, Le Minh Hoan mengunjungi Universitas Kekayaan Alam dan Ilmu Pengetahuan Hidup (BOKU) di kota Wina, Ibukota Austria.
Viet Nam dan Republik Austria Dorong Penelitian dan Penerapan Sains demi Hidup - ảnh 1Menteri Le Minh Hoanh mengunjungi satu laboratorium teknologi  (Foto: Hong Ky/VNA)

Menteri Le Minh Hoan memberitahukan bahwa filsafat-filsafat pendidikan, pelatihan dan penelitian BOKU sangat sesuai dengan cara pendekatan perkembangan pertanian Viet Nam saat ini menurut arah pertumbuhan hijau dan mencakup, menjamin kepentingan dan kesehatan produsen dan konsumen, mempertahankan dan mengembangkan ekosistem dan keanekaragaman hayati secara berkesinambungan. Ia menginginkan kerja sama yang erat dengan Universitas BOKU di waktu mendatang. Ia merekomendarikan program-program pertukaran dan bantuan dalam pengajaran, pembelajaran dan penelitian antara Universitas BOKU dengan berbagai basis pendidikan dari Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Viet Nam.

Rektor Universitas BOKU, Profesor Hubert Hasenauer sepakat memperkuat kerja sama tentang penelitian, pendidikan dan bantuan inovasi kreatif bagi instansi pertanian Viet Nam di waktu mendatang.

Komentar

Yang lain