Viet Nam memberikan bantuan kepada Bangladesh dalam bantuan kemanusiaan kaum migran

(VOVWORLD) - Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Nguyen Quoc Dung, melakukan kunjungan di Republik Rakyat Bangladesh dari 29-30 Januari ini  sebagai Utusan Khusus dari Perdana Menteri (PM)  Nguyen Xuan Phuc. Dalam kunjungan ini, Deputi Menlu Nguyen Quoc Dung telah melakukan kunjungan kehormatan PM Bangladesh, Sheikh Hasina dan melakukan pertemuan dengan pimpinan beberapa kementerian dan instansi Bangladesh.
 Viet Nam memberikan bantuan kepada Bangladesh  dalam bantuan kemanusiaan kaum migran - ảnh 1Deputi Menlu Nguyen Quoc Dung  (kiri) bertemu dengan PM Sheikh Hasina . (Foto: vnplus)

Deputi Menlu Nguyen Quoc Dung menyampaikan pesan PM Nguyen Xuan Phuc untuk mengucapkan selamat kepada PM Sheikh Hasina yang dipilih kembali menjadi PM Bangladesh; bersamaan itu menyambut iktikat baik dan upaya yang dilakukan Bangladesh dalam membantu jumlah besar migran yang berasal dari negara bagian Rakhine, Myanmar.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Deputi Menlu Nguyen Quoc Dung mengumumkan bahwa Pemerintah Vietnam memutuskan memberikan kepada Pemerintah Bangladesh bantuan senilai 50.000 USD dan memberikan sumbangan pada Dana Bahan Pangan Perserikatan Bangsa-Bangsa yang digunakan dalam bantuan perikemanusiaan untuk kaum migrant.

PM Sheikh Hasina menyatakan terima kasih kepada perhatian yang diberikan Pemerintah Vietnam, menganggap bahwa sumbangan yang diberikan oleh Vietnam mempunyai makna spirituil besar. Pimpinan Bangladesh berharap supaya Vietnam dan negara-negara ASEAN bersama-sama memberikan bantuan kepada Bangladesh untuk mengusahakan solusi untuk masalah ini.

Tentang hubungan bilateral, pihak Bangladesh meminta memperkuat konektivitas antara dua negara, sepakat cepat menyelenggarakan Persidangan ke-5 Komite Gabungan tentang Kerjsama bilateral Vietnam-Bangladesh dan Konsultasi politik yang ke-2 antara Kemenmterian Luar  Negeri dua negara.

Komentar

Yang lain