Viet Nam Sambut Upaya-Upaya Mengarah ke Satu Perdamaian antara Israel dan Palestina

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) pada Jumat (26 Februari) mengadakan rapat online untuk membahas situasi Timur Tengah, di antaranya masalah Palestina. 
Viet Nam Sambut Upaya-Upaya Mengarah ke Satu Perdamaian antara Israel dan Palestina - ảnh 1DK PBB membahas situasi Timur Tengah  (Foto: wartawan VOV di AS)

Di depan rapat ini, Wakil Kepala Perwakilan Tetap Viet Nam di Perserikatan Bangsa-Bangsa, Nguyen Phuong Tra menyambut kemajuan-kemajuan terkini yang mengarah ke pemilihan di Palestina, merupakan langkah penting bagi kesatuan dan kerujukan, sementara itu mengimbau Pemerintah Palestina supaya menciptakan syarat bagi penyelenggaraan pemilihan di wilayah-wilayah Palestina yang diduduki, di antaranya Yerusalem Timur. Wakil Viet Nam menyambut gagasan tentang penyelenggaraan satu konferensi internasional yang dikeluarkan Presiden Palestina, Mahmoud Abbas dan semua upaya untuk menuju ke satu perdamaian yang komprehensif, adil dan jangka panjang antara Israel dan Palestina, sesuai hukum internasional dan semua resolusi PBB. Viet Nam menegaskan bahwa langkah-langkah membina kepercayaan sangat diperlukan, mengimbau semua pihak menahan semua tindakan sepihak yang bisa mengerosikan kepercayaan. Ia menyambut langkah-langkah yang dilakukan Pemerintah Mesir  belakangan ini untuk menghapuskan blokade bagi Jalur Gaza, mengimbau Israel melaksanakan langkah-langkah serupa di atas.

Komentar

Yang lain