Vietnam berbagi pengalaman mencegah dan memberantas bencana alam dan menghadapi perubahan iklim pada Konfernsi global tentang mitigasi resiko bencana alam

(VOVworld) – Konferensi gblobal ke-3 tentang mitigasi resiko bencana alam mulai berlangsung pada Sabtu (14 Maret) di kota Sendai, Jepang Timur Laut. Kota ini juga berada dalam daerah yang menderita akibat berat dalam musibah gempa bumi dan tsunami pada 11 Maret 2011. Kira-kira 5.000 utusan, diantaranya ada banyak pemimpin Pemerintah dan pejabat senior dari seluruh dunia menghadiri konferensi tersebut  yang berlangsung dari 14 sampai 18 Maret ini. Delegasi Vietnam yang dikepalai Wakil Presiden Vietnam, Nguyen Thi Doan menghadiri konferensi ini.

Vietnam berbagi pengalaman mencegah dan memberantas bencana alam dan menghadapi perubahan iklim pada Konfernsi global tentang mitigasi resiko bencana alam - ảnh 1
Wakil Presiden Nguyen Thi Doan berbicara di depan konferensi
(Foto: vietnamplus.vn)


Ketika bericara di depan koferensi tersebut, pada Sabtu (14 Maret), Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menonjolkan upaya dan prestasi yang telah dicapai Vietnam dalam mencegah dan memberantas akibat bencana alam dan menghadapi perubahan iklim; menekankan perlunya menyusun sistim naskah undang-undang yang menentukan secara jelas tugas dan tanggung jawab sebelum, dalam waktu dan setelah bencana alam; mesin bimbingan-pengelolaan pencegahan dan pemberantasan bencana alam harus mempunyai kemampuan…Beliau meminta kepada negara-negara supaya memprioritaskan program-program pemberitan bantuan pendidikan, meningkatkan pemahaman, menyusun rencana-rencana kongkrit dalam masyarakat agar rakyat bisa berinisiatif menghadapi bencana alam, mendorong penerapan ilmu pengetahuan, teknologi untuk meningkatkan hasil-guna dari penilaian dan prakiraan.

Menurut rencana, konferensi ini akan mengesahkan astu rencana baru guna mengurangi pengaruh bencana alam, mengganti “Kerangka aksi Hyogo” yang telah dilaksanakan selam 10 tahun ini./.

Komentar

Yang lain