Vietnam Berikan Banyak Kontribusi dalam Kesuksesan Bersama COP27

(VOVWORLD) - Konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tentang Perubahan Iklim (COP27) yang diadakan di Mesir ditutup pada 18 November. 

Konferensi tersebut dapat dikatakan berhasil ketika melihat puluhan kesepakatan dan inisiatif yang dicapai untuk beralih dari tahap kesepakatan ke pelaksanaan dalam rangka memperkuat upaya adaptasi untuk mengurangi dampak perubahan iklim di seluruh dunia.

Ketika menjawab pertanyaan wartawan VOV di Mesir, Wakil Kepala Departemen Perubahan Iklim, Pham Van Tan menegaskan bahwa delegasi Vietnam yang menghadiri konferensi tersebut mempunyai banyak inisiatif untuk memberikan sumbangsih pada keberhasilan bersama konferensi:

“Hasil COP27 mungkin diwarnai banyak perbedaan pendapat, namun hasil terbesar yang diterima delegasi Vietnam pada konferensi ini telah menunjukkan bahwa Vietnam adalah negara yang aktif, proaktif, dan bertanggung jawab dalam melaksanakan komitmen internasional. Terus berkembang dengan hal emisi, membawa emisi bersih ke "nol" pada tahun 2050 dan beradaptasi dengan perubahan iklim menjadi jalan yang dengan konsisten diikuti oleh Vietnam, baik untuk membangun Vietnam secara berkelanjutan maupun untuk turut menanggulangi perubahan iklim global. Oleh karena itu, banyak negara dan organisasi internasional telah bertemu dan berdiskusi dengan Vietnam selama dua minggu berlangsungnya Konferensi, terutama pada hari-hari ketika Menteri Tran Hong Ha hadir di COP27.”

Vietnam telah menghasilkan banyak inisiatif, terutama dengan menggunakan sebagian besar sumber daya yang tersedia melalui mekanisme-mekanisme Kesepakatan Paris untuk mentransfer teknologi dan mendukung pelaksanaan proyek-proyek percontohan.

 


Komentar

Yang lain