Vietnam Bersedia Sumbangkan Pendorongan Dialog, Pencarian Langkah Untuk Cepat Menstabilkan Situasi Ukraina

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Bui Thanh Son pada Sabtu sore (12 November), mengadakan pertemuan terpisah dengan sejawatnya dari Rusia, Sergei Lavrov dan dari Ukraina, Dmytro Kuleba sehubungan dengan kehadirannya pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN yang sedang berlangsung di Phnom Penh Ibukota Kamboja.

Vietnam Bersedia Sumbangkan Pendorongan Dialog, Pencarian Langkah Untuk Cepat Menstabilkan Situasi Ukraina - ảnh 1Panorama pertemuan antara Menlu Vietnam, Bui Thanh Son dan Menlu Ukraina, Dmytro Kuleba  (Foto: VOV)
Pada pertemuan dengan Menlu Rusia, Sergei Lavrov, Menlu Bui Thanh Son menegaskan bahwa Vietnam menghargai hubungan kemitraan strategis dan komprehensif dengan Rusia dan memperhatikan untuk mendorong kerja sama yang saling menguntungkan di berbagai bidang. Menlu Sergei Lavrov menegaskan, Rusia selalu menganggap Vietnam sebagai mitra pentingnya di kawasan, menginginkan agar Vietnam terus menjadi jembatan penghubung bagi Rusia untuk memperluas hubungan dengan negara-negara ASEAN.

Pada pertemuan antara Menlu Vietnam, Bui Thanh Son dan Menlu Ukraina, Dmytro Keleba, kedua belah pihak sepakat cepat mengadakan konsultasi politik antara kedua Kementerian Luar Negeri dan Persidangan ke-16 Komite AntarPemerintah untuk meninjau situasi kerja sama bilateral di bidang-bidang, terutama ekonomi, perdagangan dan investasi yang sedang terkena dampak  akibat bentrokan Rusia-Ukraina.

Ketika membahas situasi Ukraina, Menlu Bui Thanh Son menegaskan pendirian konsekuen Vietnam yakni semua sengketa perlu ditangani secara damai, sesuai dengan prinsip-prinsip dasar dari hukum internasional dan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa, menginginkan agar semua pihak mengekang diri, cepat menghentikan bentrokan dan mengadakan kembali dialog. Vietnam bersedia memberikan sumbangan pada pendorongan dialog, mencari langkah untuk cepat menstabilkan situasi di Ukraina serta bersedia ikut pada upaya-upaya komunitas internasional untuk memberikan bantuan dan pertolongan kemanusiaan bagi warga.

Komentar

Yang lain