Vietnam dan Mesir memperkuat kerjasama ekonomi dan perdagangan

(VOVWORLD) - Lokakarya promosi dagang Vietnam-Mesir telah diadakan pada Senin (02 Desember), di Kairo, Ibukota Mesir dengan dihadiri banyak badan usaha impor-ekspor dua negara.
Vietnam dan Mesir memperkuat kerjasama ekonomi dan perdagangan - ảnh 1 Panorama lokakarya tersebut (Foto: VNA)

Pada lokakarya tersebut, badan-badan usaha dua negara menyatakan bahwa untuk memanfaatkan dengan berhasil-guna, masing-masing pihak perlu proaktif mengusahakan mitra, menghadiri berbagai lokakarya dan pameran serta memperkuat pertukaran langsung antara badan-badan usaha impor-ekspor. Semua badan usaha bisa bekerjasama dan saling membantu menurut kebutuhan keunggulan yang dimiliki masing-masing negara. Di samping itu, kerjasama pariwisata juga merupakan bidang yang sedang berkembang kuat di masing-masing pihak. Menurut Asosiasi Badan-Badan Usaha Mesir, lokakarya tersebut merupakan peluang baik kepada badan-badan usaha dua negara unuk bertukar, bekerjasama dan saling mendorong pertukaran perdagangan bilateral, berbagi berbagai informasi dan merekomendasikan berbagai solusi dan mekanisme membantu badan usaha dengan pemerintah, kementerian dan instansi dua negara.

Komentar

Yang lain