Vietnam Dukung Negara-Negara Afrika Perkuat Peranan dalam Menangani Tantangan-Tantangan Keamanan dan Perkembangan Global

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), pada tanggal 23 Mei (waktu lokal), menyelenggarakan sidang terbuka dengan tema: “Memperkuat peranan Afrika dalam menangani tantangan-tantangan keamanan dan perkembangan global” dengan dipimpin Mozambik, negara Ketua DK PBB untuk bulan Mei.
Vietnam Dukung Negara-Negara Afrika Perkuat Peranan dalam Menangani Tantangan-Tantangan Keamanan dan Perkembangan Global - ảnh 1Duta Besar Dang Hoang Giang berbicara pada sidang tersebut (Foto: VNA)

Pada sidang tersebut, Duta Besar Dang Hoang Giang, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB, menegaskan bahwa untuk menangani isu-isu global, tidak bisa mengabaikan peranan dan suara dari negara-negara Afrika. Dia menekankan bahwa Vietnam dengan konsisten mendukung perombakan DK PBB secara komprehensif dan percaya bahwa perlu meningkatkan jumlah kursi di DK PBB yang diperluas untuk semua negara Afrika guna menjamin bahwa suara mereka didengar dan dihormati, terutama bagi masalah-masalah terkait dengan benua ini.

Duta Besar Dang Hoang Giang menegaskan bahwa selama ini, Vietnam telah tidak henti-hentinya memperkuat hubungan persahabatan dan kerja sama yang saling menguntungkan dengan banyak negara Afrika melalui kanal-kanal bilateral, multilateral serta kerja sama trilateral. Vietnam juga sudah dan sedang aktif ikut serta dalam aktivitas-aktivitas penjagaan perdamaian PBB, memberikan kontribusi yang substansial dalam memelihara perdamaian dan keamanan; menciptakan lingkungan yang stabil demi pembangunan yang berkesinambungan di Afrika.

Komentar

Yang lain