Vietnam Dukung Upaya Perhebat Kerja Sama untuk Pertahankan Bantuan Kemanusiaan di Suriah

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), pada 15 Oktober mengadakan sidang konsultasi tentang situasi di Suriah dan melakukan pemungutan suara untuk mengesahkan dua resolusi terkait situasi di Abyei (kawasan yang dipersengketakan antara Sudan dan Sudan Selatan) dan Somalia.

Vietnam Dukung Upaya Perhebat Kerja Sama untuk Pertahankan Bantuan Kemanusiaan di Suriah - ảnh 1Konselor Minister Nguyen Phuong Tra, Wakil Kepala Perwakilan Vietnam di PBB (Foto: VNA)

Pada sidang ini, Konselor Minister Nguyen Phuong Tra, Wakil Kepala Perwakilan Vietnam di PBB, menegaskan dukungan terhadap solusi politik yang dibimbing dan dikuasai warga Suriah, menekankan perlunya mendorong upaya-upaya perundingan dan pembinaan kepercayaan antarpihak di Suriah dengan bantuan aktif yang diberikan komunitas internasional.

Pada hari yang sama, DK PBB mengadakan sidang dengan tema: “Mempersempit kesenjangan dalam perlindungan para janda dalam konflik dan pasca konflik”. Berbicara di depan sidang ini, Konselor Minister Nguyen Phuong Tra menganggap bahwa untuk menjamin kepentingan dan menaruh lebih banyak perhatian terhadap para janda, diperlukan peningkatan pemahaman tentang peranan serta kebutuhan, kepentingan yang layak dari para janda. Semua negara dan pihak yang terlibat dalam konflik harus menjamin keamanan, keselamatan bagi para randa dan anak-anaknya, menjamin pendekatan kemanusiaan yang tidak dihalangi, menciptakan syarat untuk berpartisipasi secara setara pada proses pengeluaran keputusan dan dalam proses-proses perdamaian.

Komentar

Yang lain