Vietnam Hadiri KTT Kota-Kota di Dunia 2022

(VOVWORLD) - Berlangsung dari 31 Juli sampai 3 Agustus, di Singapura, Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) kali ke-8 kota-kota di Dunia (WCS) diadakan kembali secara tatap muka pada tahun ini. Delegasi Vietnam dengan Pimpinan 9 provinsi dan kota menghadiri KTT tersebut.
Vietnam Hadiri KTT Kota-Kota di Dunia 2022 - ảnh 1Panorama Forum Walikota dalam rangka WCS 2022 (Foto: Le Duong / VNA)

Konferensi WCS 2022 dihadiri para pemimpin Pemerintah, walikota, pemimpin provinsi dan kota dari berbagai negara, beserta para pakar terkemuka di bidang pengembangan perkotaan dari seluruh dunia. Konferensi tahun ini bertema: ““Liveable and Sustainable Cities: Emerging Stronger” (Kota-kota yang Layak Huni dan Berkelanjutan: Bangkit Lebih Kuat”.

WSC merupakan forum yang berlangsung setiap dua tahun sekali, dimulai pada 2008, sampai saat ini telah menyerap partisipasi dari 250 kota lebih di seluruh dunia dan mendapat dukungan dari pimpinan pemerintah, badan usaha, organisasi internasional dan kalangan akademik.

Komentar

Yang lain