Vietnam ingin mengembangkan secara lebih komprehensif dan substantif dengan Jepang

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan, pada Senin sore (29 Mei), di kota Hanoi, telah menerima delegasi Partai Demokrat Jepang yang dikepalai oleh Edano Yukio, anggota Majelis Rendah Jepang, Wakil Harian Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat Jepang yang sedang melakukan kujungan kerja di Vietnam dari 28-31/5. 

Pada pertemuan ini, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menegaskan bahwa Partai Komunis, MN, Negara, Pemerintah dan rakyat Vietnam selalu menghargai hubungan dengan Jepang dan ingin mengembangkan secara lebih komprehensif dan substantif hubungan yang baik antara dua negara.

Vietnam ingin mengembangkan secara lebih komprehensif dan  substantif dengan Jepang - ảnh 1 Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan (kanan) dan Wakil Sekjen Tetap Partai Demokrat Jepang, Edana Yukio (kini) (Foto: Le Tuyet/ VOV)

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menginginkan bahwa para legislator dari Partai ini dan Persekutuan Legislator Persahabatan Jepang-Vietnam terus berjalan seperjalanan dengan pengembangan hubungan dua negara, memainkan peranan yang positif dalam kerjasama dan memperkuat saling pengertian antara dua negara.

Pada fihaknya, Wakil Sekjen Edano Yukio memberitahukan bahwa ini untuk pertama kalinya Partai Demokrat Jepang mengirimkan delegasi-nya ke Vietnam dan menegaskan bahwa Partai ini ingin memperkuat lebih lanjut lagi hubungan dengan Partai Komunis Vietnam serta akan memberikan sumbangan lebih banyak dalam perkembangan yang berkesinambungan hubungan dua negara dengan semangat kemitraan strategis yang intensif dan ekstensif.

Juga pada hari yang sama (29 Mei), delegasi Partai Demokrat Jepang telah melakukan kunjungan kehormatan kepada Sekretaris Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Kepala Derpartemen Organisasi KS PKV, Pham Minh Chinh yang juga adalah Ketua Kelompok Legislator Persahabatan Vietnam-Jepang, melakukan pembicaraan dengan Wakil Harian Kepala Departemen Hubungan Luar Negeri KS PKV, Tran Dac Loi. Selama berada di Vietnam, delegasi tersebut secara terpisah melakukan temu kerja dengan pimpinan Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisasta Vietnam, Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam, Kamar Dagang dan Industri Vietnam dan melakukan kunjungan kerja di kota Da Nang. 

Komentar

Yang lain