Vietnam Ingin Menjadi Jembatan agar Francophone Meningkatkan Perannya di Kawasan

(VOVWORLD) - Pada tanggal 6 Juli, di kantor Organisasi Internasional Francophonie (OIF) di Paris, Duta Besar Dinh Toan Thang, Perwakilan Presiden Negara di sebelah Dewan Tetap Francophonie (CPF) dan Organisasi Internasional Francophonie (Prancis), menyerahkan Surat mandat kepada Ibu Louise Mushikiwabo, Sekretaris Jenderal OIF.
Berbicara dengan L. Mushikiwabo, Duta Besar Dinh Toan Thang menegaskan bahwa Vietnam selalu mementingkan kerjasama dengan OIF, bertekad untuk melakukan upaya dengan organisasi ini dan negara-negara anggotanya untuk mendorong penggunaan dan pengajaran bahasa Prancis, mempromosikan keragaman budaya dan memperkuat kerja sama ekonomi. Dubes menekankan bahwa Vietnam mendukung upaya komunitas internasional dan OIF untuk memastikan bahwa setiap orang di ruang berbahasa Prancis memiliki pendekatan yang sama terhadap vaksin, sambil terus bekerja sama untuk pemulihan ekonomi, ditambah dengan peningkatan kohesi di ruang berbahasa Prancis. Dubes menegaskan bahwa Vietnam ingin menjadi jembatan bagi Francophone untuk meningkatkan perannya di kawasan dan pembangunan merupakan syarat dasar bagi perdamaian dan stabilitas.
 
Vietnam Ingin Menjadi Jembatan agar Francophone Meningkatkan Perannya di Kawasan - ảnh 1Duta Besar Dinh Toan Thang, Perwakilan Presiden Negara di sebelah Dewan Tetap Francophonie (CPF) dan Organisasi Internasional Francophonie (Prancis), menyerahkan Surat mandat kepada Ibu Louise Mushikiwabo, Sekretaris Jenderal OIF. Foto: Francophonie. 

Dalam pertemuan tersebut, Sekretaris Jenderal L. Mushikiwabo menegaskan bahwa Vietnam dan Asia-Pasifik memiliki posisi geography strategis yang penting bagi OIF. Ia mengungkapkan harapannya bahwa Vietnam akan terus mengembangkan peran aktifnya sebagai lokomotif berbahasa Perancis di kawasan ini dan berharap dapat menerima dukungan Vietnam untuk berhasil menyelenggarakan kegiatan promosi perdagangan dan investasi berbahasa Perancis Oktober mendatang di Vietnam dan Kamboja.

Komentar

Yang lain