Vietnam Junjung Tinggi Peranan Kaum Perempuan dan Pemuda dalam Cegah Konflik

(VOVWORLD) - Pada tgl 13 dan 19 Maret, di New York (Amerika Serikat), Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) telah mengadakan sesi pembahasan terbuka dengan tema: “Mendorong pencegahan konflik – memberdayakan kaum perempuan dan pemuda” dengan dipimpin Jepang, negara Ketua DK PBB bulan Maret.
Vietnam Junjung Tinggi Peranan Kaum Perempuan dan Pemuda dalam Cegah Konflik - ảnh 1Kuasa Usaha Sementara Nguyen Hoang Nguyen, Wakil Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB (Foto: VOV)

Dalam sesi pembahasan tersebut, Kuasa Usaha Sementara Nguyen Hoang Nguyen, Wakil Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB, mengimbau DK PBB untuk memiliki cara pendekatan yang menyeluruh, inklusif, dan menempatkan warga di posisi sentral; memperhatikan penanganan akar dari sebab musabab konflik.

Dia menegaskan, Vietnam telah melaksanakan langkah-langkah yang konkret untuk meningkatkan peranan kepemimpinan dan partisipasi kaum perempuan di semua tingkat pengelolaan, berkomitmen terus memperkuat partisipasi dan sumbangan perempuan Vietnam dalam kegiatan-kegiatan pemeliharaan perdamaian PBB, bersamaan itu menganggap penanganan isu-isu terkait dengan kaum muda seperti pendidikan, lapangan kerja, dan kesejahteraan, sebagai kunci untuk mencegah ekstremisme, kekerasan serta bahaya terjadinya atau merebaknya kembali konflik.

Komentar

Yang lain