Vietnam menilai tinggi sumber modal ODA Jepang dalam perkembangan sosial-ekonomi

(VOVWORLD) - Demikian ditegaskan oleh Deputi Perdana Menteri (PM), Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Pham Binh Minh ketika menerima Sekretaris Negara Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Jepang, Anggota Majelis Rendah Jepang, Kazuyuki Nakane,  pada Selasa (30 Januari), di Kota Hanoi  sehubungan dengan kunjungan kehormatan-nya.
Vietnam menilai tinggi sumber modal ODA Jepang dalam perkembangan sosial-ekonomi - ảnh 1 Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh (kanan) menerima Sekretaris Negara Kemlu Jepang, Kazuyuki Nakane (Foto:vov.vn)

Ketika menekankan bahwa tahun 2018 merupakan tahun dua negara memperingati ultah ke-45 Hari penggalangan hubungan diplomatik, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh meminta kepada dua negara supaya terus mendorong berbagai kunjungan dan kontak yang dilakukan oleh pimpinan senior, memperkuat kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi, khususnya meningkatkan penerimaan para praktikum Vietnam yang datang di Jepang sehubungan dengan persiapan Olimpiade 2020 yang dilakukan Jepang.

Pada fihaknya, Sekretaris Negara Kemlu Jepang, Kazuyuki Nakane menekankan bahwa perkembangan Vietnam sangat penting bagi Jepang dan Jepang bersedia membantu Vietnam dalam mengembangkan ekonomi, melakukan reformasi administrai, di antaranya ada pembangunan infrastruktur yang berkualitas tinggi, mendorong perundingan untuk cepat menandatangani Perjanjian bantuan hukum dan Perjanjian Transfer orang yang mendapat hukuman.

Komentar

Yang lain