Vietnam Menyerahkan Keketuaan ADMM, ADMM+ kepada Brunei Darusalam

(VOVWORLD) - Vietnam, pada Kamis (10/12), di Kota Hanoi, telah resmi menyerahkan peranan sebagai Ketua Konferensi Menteri Pertahanan (Menhan) ASEAN (ADMM) dan Konferensi Menhan ASEAN yang diperluas (ADMM+) kepada Brunei Darusalam - Negara memegang peranan sebagai Ketua ASEAN 2021.
Vietnam Menyerahkan Keketuaan ADMM, ADMM+ kepada Brunei Darusalam - ảnh 1Jenderal Ngo Xuan Lich, Menhan Vietnam berbicara di acara serah-terima tersebut (Foto: VOV) 

Berbicara di acara serah-terima tersebut, Jenderal Ngo Xuan Lich, Menhan Vietnam menegaskan bahwa baik Vietnam maupun semua negara-negara anggota ADMM+ akan secara aktif mendukung Brunei Darusalam selaku Ketua ASEAN tahun 2021.

Sebelumnya, Konferensi ADMM+ ke-7 telah melakukan sidang dan mengesahkan Pernyataan Bersamaa ADMM+. Pernyataan bersama ADMM+ terdiri dari 7 masalah, di antaranya para Menhan ASEAN dan negara-negara mitra menegaskan kembali pentingnya menjaga dan mendorong perdamaian, keamanan, stabilitas, keselamatan, dan kebebasan maritim, dan penerbangan serta perlunya memperkuat kepercayaan dan saling percaya, menghindari tindakan-tindakan yang memperkeruh situasi dan mengikuti langkah-langkah memecahkan sengketa secara damai, tidak terpaksa, sesuai dengan hukum internasional, termasuk UNCLOS 1982.

Vietnam Menyerahkan Keketuaan ADMM, ADMM+ kepada Brunei Darusalam - ảnh 2 Panorama konferensi ADMM+ di jembatan penghubung Hanoi (Foto: baoquocte.vn)

Pernyataan tersebut juga mencatat pentingnya ADMM+ harus melaksanakan membina kepercayaan yang praktis, melalui pelaksanaan Kode menghindari tabrakan yang mendadak di laut, melaksanakan Konvensi tentang ketentuan internasional pencegahan tabrakan di laut tahun 1972 untuk menjamin lingkungan yang damai dan kondusif bagi pembangunan dan kemakmuran yang berkelanjutan di kawasan. Pernyataan ADMM+ menyambut baik penyelenggaran Konferensi ke-8 ADMM+ di Brunei Darusalam pada 2021.

Komentar

Yang lain