Vietnam selalu menganggap penting pengembangan hubungan kerjasama dengan Uni Eropa

(VOVworld) - Vietnam selalu menganggap penting pengembangan hubungan kerjasama dengan Uni Eropa. Demikian ditegaskan oleh Kepala Komisi Hubungan Luar Negri Majelis Nasional Vietnam, Tran Van Hang ketika menerima Duta Besar Uni Eropa di Asosiasi Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN), Francisco Fontan Pardo yang sedang  melakukan kunjungan kerja di Vietnam.


Vietnam selalu menganggap penting pengembangan hubungan kerjasama dengan Uni Eropa - ảnh 1
Kepala Komisi Hububungan Luar Negri Majelis Nasional Vietnam, Tran Van Hang (kanan)  menerima Duta Besar Uni Eropa di ASEAN, Francisco Fontan Pardo
(Foto: Kantor Berita Vietnam)


Pada pertemuan ini, bapak Tran Van Hang menekankan: Hubungan antara Uni Eropa dan ASEAN sedang makin menjadi intensif. Sebagai anggota ASEAN, Vietnam selalu mendukung Uni Eropa dan ASEAN memperkuat kerjasama lebih lanjut lagi di semua bidang.

Pada pihaknya, Duta Besar Francisco Fontan Pardo memberikan apresiasi terhadap prestas-prestasi yang telah dicapai oleh Vietnam dalam proses membangun dan mengembangkan sosial-ekonomi, bersamaan itu menegaskan bahwa Vietnam  memegang peranan penting dalam ASEAN. Dia berharap agar Vietnam terus mendukung hubungan antara Uni Eropa dan ASEAN yang makin efektif  dan praksis.

Di depan pertemuan dengan kalangan pers tentang beberapa isi yang bersangkutan dengan hubungan kerjasama  Uni Eropa, pada Kamis sore (12/5) di kota Hanoi,  Duta Besar Francisco Fontan Pardo menegaskan: Uni Eropa akan terus memperhebat  kerjasama  dengan ASEAN di semua  bidang. Dia berharap agar hubungan antara Uni Eropa dan ASEAN akan berkembang kuat dan erat  seperti hubungan Uni Eropa-Vietnam. Duta Besar Francisco Fontan Pardo juga memberitahukan: Uni Eropa sekarang sedang  merupakan mitra  dagang yang besarnya nomor dua bagi ASEAN, bersamaan itu juga merupakan kawasan dengan total modal investasi langsung yang besarnya nomor 3 di kawasan Asia Tenggara. Pada waktu mendatang, Uni Eropa akan membantu ASEAN memperkokoh dan membangun pilar-pilar  keamanan, ekonomi dan sosial-budaya, meningkatkan dua kali lipat  paket bantuan kepada ASEAN untuk melaksanakan target-target perkembangan-nya, mendorong perundingan tentang penandatanganan Perjanjian Perdagangan Bebas ASEAN-Uni Eropa untuk membawa  perkembangan hubungan Uni Eropa-ASEAN ke satu ketinggian baru.

Komentar

Yang lain