Vietnam selalu menghargai hubungan dengan Tiongkok

(VOVworld) - Sehubungan dengan Kongres Nasional ke-18 Partai Komunis Tiongkok yang telah dibuka secara khidmat di Beijing (Ibukota Tiongkok), Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) mengirim tilgram ucapan selamat kepada Kongres ini.

Tilgram tersebut menunjukkan bahwa KS PKV marasa gembira atas prestasi-prestasi besar yang dicapai Partai dan rakyat Tiongkok selama ini dan percaya bahwa Kongres Nasional ke-18 kali ini akan mengeluarkan keputusan-keputusan politik penting untuk mendorong usaha pembangunan sosialis Tiongkok yang khas untuk mamasuki tahap perkembangan baru, menciptakan dasar yang mantap bagi rakyat Tiongkok untuk melaksanakan secara sukses target pembangunan komprehensif masyarakat yang berkecukupan pada 2020.


Vietnam selalu menghargai hubungan dengan Tiongkok - ảnh 1
Lebih dari 2000 utusan menghadiri Kongres Nasional ke-18 Partai Komunis Tiongkok
(Foto: baomoi.com)

Tilgram ucapan tersebut juga menegaskan bahwa Partai Komunis Vietnam dan Partai Komunis Tiongkok punya hubungan yang erat dan akrab sejak baru dibentuk dan mengalami tatangan jangka panjang dalam usaha revolusi dua bangsa, rakyat dua negeri mempunyai perasaan persahabatan tradisional lama.

Partai, Negara dan Rakyat Vietnam secara konsisten selalu menghargai hubungan yang bersifat sekawan sekaligus sahabat dengan Partai, Negara dan rakyat Tiongkok. Vietnam percaya bahwa pedoman bimbingan 16 kata: “tetangga bersahabat, kerjasama komprehensif, stabilitas lama, mengarah ke masa depan” dan semangat 4 baik  "tetangga yang baik, sahabat yang baik, kawan yang baik, mitra yang baik” yang ditetapkan pemimpin tingkat tinggi dua Partai, dua Negara, maka hubungan kemitraan kejasama strategis komprehensif Vietnam-Tiongkok akan tidak henti-hentinya diperkokoh dan dikembangkan./.

Komentar

Yang lain