Vietnam Siap Penyuntikan Vaksin Covid-19 yang Diperluas

(VOVWORLD) - Menurut Kementerian Kesehatan Vietnam, setelah suntikan pertama diatur ke 13 provinsi, kota, dan basis pengobatan bagi pasien Covid-19, dari saat ini hingga akhir Maret 2021, program vaksinasi yang diperluas terus mengadanan berbagai latihan profesionalitas bagi berbagai daerah tersisa untuk memperluas vaksinasi Covid-19.
Vietnam Siap Penyuntikan Vaksin Covid-19 yang Diperluas - ảnh 1Vaksinasi Covid-19 (Foto: VOV)

Pada tahap I, pusat pengendalian penyakit (CDC) do 13 provinsi dan kota; 2 Kementerian Keamanan Publik dan Pertahanan; 21 rumah sakit yang mengobati para pasien Covid-19 mendapat vaksin Covid-19 dari AstraZeneca. Hingga saat ini, seluruh negeri telah menyuntik 32.261 orang. Sasaran penyuntikan adalah para nakes yang tengah secara langsung mengobati pasien Covid-19; para nakes yang tengah melaksanakan berbagai tugas seperti mengambil sampel spesimen, tes, pelacakan; anggota berbagai kelompok transmisi lokal Covid-19 dan Badan Pengarahan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 di berbagai daerah.

Menurut informasi terkini dari Kementerian Kesehatan Vietnam, Dana Anak-Anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF) telah menginformasikan bahwa yang direncanakan pada 25 Maret, gelombang vaksinái Covid-19 pertama dari sumber COVAX Facility dengan 1,37 juta dosis vaksin AstraZeneca akan tiba Vietnam. Jumlah ini berada dalam komitmen mendukung 30 dosis COVAX Facility kepada Vietnam. Gelombang vaksin 2,8 juta dosis berikutnya akan diimpor pada 25 April. Oleh karena itu, sampai dengan April 2021, Vietnam akan memperoleh4,17 juta dosis vaksin Covid-19 dari COVAX Facility.

Komentar

Yang lain