Vietnam Tegaskan Peranan Poros Dalam Perawatan Medis di Misi Pemelihara Perdamaian PBB

(VOVWORLD) - Untuk membela kesehatan dan meningkatkan kemampuan kesehatan untuk Pasukan pemelihara perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Rumah Sakit Lapangan tingkat 2 nomor 6 (Kementerian Pertahanan Vietnam) baru saja menggelarkan dengan sukses serangkaian kegiatan yang meliputi kegiatan melakukan pemeriksaan rutin dan pelatihan kemampuan melakukan pertolongan darurat pertama untuk para perwira dan unit-unit yang mengirim serdadunya untuk melakukan tugas di subkawasan Unity, Sudan Selatan.
Vietnam Tegaskan Peranan Poros Dalam Perawatan Medis di Misi Pemelihara Perdamaian PBB - ảnh 1Para perwira Rumah Sakit Lapangan tingkat 2 nomor 6 memberikan petunjuk dalam pertolongan darurat 

Kegiatan-kegiatan ini membantu  menemukan dini masalah-masalah kesehatan yang ada, khususnya pada syarat cuaca yang sengit dan lingkungan kerja yang penuh dengan tekanan di Sudan Selatan. Para perwira peserta di misi ini mengapresiasi kesepenuh-hatian dan keprofesinalan dari  tim  medis Vietnam. Bapak Marco Latorre, Komandan  Unit Angkatan Laut Ekuador di Misi Unity, Sudan Selatan menyatakan:  

“Kurus-kursus pelatihan ini sangat penting, membantu kami meningkatkan pemahaman tentang kesehatan darurat, memperlengkapi pasukan perwira individu semua kemampuan esensial untuk membela diri sendiri dan rekannya dalam proses melaksanakan tugas di Pasukan pemelihara perdamaian PBB. Sangat berterima kasih kepada Vietnam yang telah menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang bermakna ini”.

Mayor perempuan Phichayathida Ratanapirom, Tentara Kerajaan Thailand  perwira koordinator antara tentara dan rakyat di Subkawasan Unity, Misi Sudan Selatan, menyatakan bahwa pelatihan-pelatihan praktik ini mempunyai makna yang praktis, khususnya pada situasi infrastruktur dan sumber daya manusia masih terbatas di kawasan penugasannya. 

“Sekarang, saya sedang bekerja di misi sipil di Subkawasan Unity. Hari ini, ketika ikut pada kursus pelatihan ini saya melihat sangat bermanfaat, membantu penguatan kemampuan cepat bertanggapan dalam pekerjaan”.         

Melalui semua kegiatan ini, Rumah Sakit Lapangan tingkat 2 nomor 6 terus menegaskan peranan poros dalam perawatan kesehatan, bersamana itu memanifestasikan semangat  bertanggung jawab dan proaktif dari pasukan pemelihara perdamaian Vietnam terhadap komunitas internasional di Misi Sudan Selatan.

Serangkaian kegiatan ini tidak hanya turut menjamin kesehatan rasmani untuk pasukan pemelihara perdamaian, tetapi juga menjadi bukti jelas bagi semangat kemanusiawi, bekerja sama dan saling membantu antarnegara demi tujuan umum yaitu menjaga perdamaian dan keamanan global.

Komentar

Yang lain