Visi Indo-Pasifik dari India Berdasarkan pada Sentralitas ASEAN

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) India, Subrahmanyam Jaishankar pada 19 April menyatakan: Visi Indo-Pasifik dari India tentang satu kawasan yang terbuka, bebas  dan mencakup dibangun di atas dasar hukum internasional tentang satu ketertiban berdasarkan pada peraturan. 
Visi Indo-Pasifik  dari India Berdasarkan pada Sentralitas ASEAN - ảnh 1Menlu India, Subrahmanyam Jaishankar  (Foto: India Today)

Visi ini juga berdasarkan pada “sentralitas ASEAN  dan tujuan bersama dalam menjalankan kemajuan dan kemakmuran. Berbicara di depan sesi perdebatan  terbuka tingkat tinggi  Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB)  yang diadakan secara virtual di bawah kepemimpinan Vietnam, Menlu India menyatakan India  mempunyai tradisi menjalin  kerja sama erat dan bersahabat dengan organisasi-organisasi regional. Ia menegaskan bahwa memperkuat kerja sama antara PBB dengan organisasi-organisasi regional dan sub-regional akan menjadi “faktor penting dalam menangani dengan sukses semua tantangan dan konflik kontemporer”. Ia memberitahukan hubungan antara India dan ASEAN merupakan pilar penting dalam garis politik hubungan luar negerinya dan merupakan fondasi bagi Kebijakan Aksi India  yang berarah ke timur. 

Komentar

Yang lain