Wabah Covid-19: Organisasi-Organisasi Internasional Bersedia Berikan Bantuan dan Pasok Vaksin Covid-19 ke Seluruh Dunia

(VOVWORLD) - Menurut laman statistik worldometers.info, hingga 10 Juni pukul 1.00 UTC, di seluruh dunia tercatat lebih dari 175,6 juta kasus infeksi Covid-19 dan hampir 3.8 juta kasus kematian.

Negara yang terkena dampak terparah masih Amerika Serikat dengan lebih dari 613.000 kasus kematian di antara lebih dari 34,2 juta kasus infeksi. Menyusul kemudian India dan Brasil.

Sehari menjelang Konferensi Tingkat Tinggi G7 yang mulai berlangsung pada 11 Juni, Inggris- penyelenggara konferensi- memberitahukan bahwa para pemimpin kelompok ini akan sepakat memperluas produksi vaksin Covid-19 ke seluruh dunia dengan memberikan sedikitnya 1 miliar dosis vaksin bagi dunia melalui berbagai mekanisme pembagian dan sponsor.

Inggris juga menyatakan akan memberikan hibah sedikitnya 100 juta dosis vaksin Covid-19 pada tahun depan,  dengan memprioritaskan negara-negara yang paling miskin.

Sebelumnya pada hari yang sama, Amerika Serikat juga menyatakan akan menghibahkan 500 juta dosis vaksin bagi negara-negara dengan kategori miskin hingga menengah rendah. Negara-negara anggota Uni Eropa juga sepakat menghibahkan sedikitnya 100 juta dosis vaksin pada akhir 2021.

Komentar

Yang lain