Wakil Harian Ketua MN Tong Thi Phong berkunjung dan memberikan bingkisan kepada warga di daerah banjir Provinsi Thua Thien-Hue

(VOVWORLD) - Wakil Harian Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tong Thi Phong, pada Kamis sore (22/10), telah berkunjung, memberikan bingkisan, dan menyatakan simpati atas penderitaan warga akibat hujan lebat dan banjir bandang yang bersejarah di Kabupaten Phong Dien dan Kabupaten Quang Dien, Provinsi Thua Thien-Hue.

Wakil Harian Ketua MN Tong Thi Phong berkunjung dan memberikan bingkisan kepada warga di daerah banjir Provinsi Thua Thien-Hue - ảnh 1Wakil Harian Ketua MN Tong Thi Phong berkunjung dan memberikan bingkisan kepada warga di daerah banjir bandang (Foto: VOV) 

Ketika mengapresiasi upaya-upaya semua tingkat pemerintahan dan angkatan bersenjata di Provinsi Thua Thien-Hue yang proaktif dalam mengatasi semua kesulitan dan dengan cepat memberi bantuan darurat bagi warga daerah banjir, Wakil Harian Ketua MN Tong Thi Phong meminta semua daerah di provinsi ini untuk terus memobilisasi kekuatan guna membantu warga segera mengatasi akibat pasca hujan lebat dan banjir bandang, memberikan pangan dan barang kebutuhan yang diperlukan kepada warga, khususnya di daerah-daerah yang tergenang air dan terisolasi. Di samping itu, terus menggerakkan masyarakat untuk membersihkan lingkungan, memperkuat pencegahan dan pengendalian wabah pasca hujan lebat dan banjir bandang, menjamin penyediaan air bersih bagi warga.

Untuk berbagi dalam kesulitan dan kerugian yang warga alami, Wakil Harian Ketua MN Tong Thi Phong telah memberikan bantuan seharga 400 juta VND kepada warga daerah banjir bandang di Kabupaten Quang Dien dan Kabupaten Phong Dien.

Komentar

Yang lain