Wakil Ketua MN Huynh Ngoc Son menerima Konsul Jenderal Kehormatan Vietnam di Busan

(VOVworld) - Pada Rabu (26 Februari), di kota Hanoi, ketika menerima Konsul Jenderal Kehormatan Vietnam di Busan (Republik Korea), Park Soo-Kwan yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam, Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Huynh Ngoc Son memberikan apresiasi terhadap perasaan baik dan bantuan praksis yang diberikan oleh Park Soo-kwan dalam aktivitas-aktivitas mendorong hubungan persahabatan dan kerjasama antara Vietnam dan Republik Korea. Wakil Ketua MN Vietnam  berharap supaya dalam waktu mendatang,  Park Soo-kwan terus mengembangkan peranan  sebagai sahabat dekat dari rakyat Vietnam dan  merupakan jembatan penting dalam mendorong hubungan persahabatan dan kerjasama Vietnam-Republik Korea, melakukan koordinasi erat dengan Kedutaan Besar Vietnam di Republik Korea dalam aktivitas membantu dan membela kepentingan adil dari warga negara Vietnam di Republik Korea.

Wakil Ketua MN Huynh Ngoc Son menerima Konsul Jenderal  Kehormatan Vietnam di Busan - ảnh 1
Wakil Ketua MN V, Huynh Ngoc Son menerima Konsul Jenderal Kehormatan Vietnam
di Busan (Republik Korea), Park Soo-Kwan 
(Foto: btv.org.vn)


Pada pihaknya,  Park Soo-kwan memberitahukan:  Dalam kunjungan-nya di Vietnam kali ini, delegasi tersebut akan melakukan temu kerja dengan beberapa kementerian, instansi dan daerah di Vietnam untuk mencari tahu tentang lingkungan investasi di Vietnam. Dia  juga berharap  supaya Vietnam terus menciptakan semua syarat yang kondusif bagi badan-badan usaha asing, diantaranya ada badan-badan usaha Republik Korea  untuk tenang  melakukan investasi di Vietnam./.


Komentar

Yang lain