Wakil Ketua MN Vietnam, Tong Thi Phong menerima Kepala delegasi Parlemen Tiongkok, Jepang dan Kamboja

(VOVworld) – Sehubungan dengan menghadiri Kongres AIPA -35 di Vientiane, Ibukota Laos, pada Rabu sore (17 September), Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Ibu Tong Thi Phong menerima Kepala delegasi Parlemen Tiongkok, Jepang dan Kamboja.

Pada pertemuan antara Wakil Ketua MN Tong Thi Phong dan Cheam Yeap, Ketua Komisi Ekonomi, Keuangan dan Perbankan Kamboja, dua fihak menekankan secara permanen melakukan pertukaran dan berbagi pengalaman dalam pekerjaan legislasi, pengawasan serta aktif saling mendukung di forum-forum Parlemen Regional dan Internasional. Ketua Cheam Yeap menegaskan bahwa Kamboja mendukung kuat pandangan-pandangan MN Vietnam di Forum kali ini, serta berupaya bersama dengan Vietnam membangun Komunitas ASEAN –satu visi, satu identitas.

Wakil Ketua MN Vietnam, Tong Thi Phong menerima Kepala delegasi Parlemen Tiongkok, Jepang dan Kamboja - ảnh 1
Wakil Ketua MN Tong Thi Phong menerima delegasi Parlemen Jepang
(Foto: vov.vn)

Ketika menerima delegasi Parlemen Jepang, Wakil Ketua MN Tong Thi Phong dan Kepala delegasiParlemen Jepang, Shimperi Matsushita sepakat akan memperkuat kerjasama, dialog, pertukaran pandangan dan pengalaman legislasi; memperkuat temu pertukaran antara para legislator muda dua negara.

Ketika menerima Ketua Komisi Hubungan Luar Negeri, Anggota Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional Tiongkok, Chi Wan Chun, Wakil Ketua Tong Thi Phong menilai tinggi hubungan kerjasama antara Parlemen dua negara selama ini dan meminta supaya kedua fihak memperkuat pertukaran delegasi berbagai tingkat. Dalam kerjasama parlemen, Wakil Ketua Tong Thi Phong dan Chi Wan Chun, Ketua Komisi Hubungan Luar Negeri, Anggota Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional Tiongkok sepakat mendorong kerjasama yang komprehensif di bidang-bidang, khususnya mengontrol dengan baik semua kontradiksi antara dua negara, menangani secara tepat waktu dan rasional masalah-masalah yang muncul, mendorong hubungan Vietnam-Tiongkok supaya tidak henti-hentinya berkembang secara sehat dan stabil./.

Komentar

Yang lain