Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu menerima delegasi Komisi Undang-Undang Dasar dan Hukum, Permusyawaratan Politik Rakyat Nasional Tiongkok

(VOVWORLD) - Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Uong Chu Luu, pada Senin sore (05 November), di Kota Ha Noi, telah menerima delegasi Komisi Undang-Undang Dasar dan Hukum dari Permusyawaratan Politik Rakyat Nasional Tiongkok yang dikepalai oleh Li Fei, Ketua-nya yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam. 
Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu menerima delegasi Komisi Undang-Undang Dasar dan Hukum, Permusyawaratan Politik Rakyat Nasional Tiongkok - ảnh 1 Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu (kanan) dan Li Fei, Ketua Komisi Undang-Undang Dasar dan Hukum dari Permusyawaratan Politik Rakyat Nasional Tiongkok (Foto: Nguyen Dan/VNA)

Pada pertemuan ini, Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu menegaskan haluan, pendirian dan pandangan yang konsekuen dari Partai, Negara dan rakyat Vietnam ialah selalu menghargai dan ingin mengembangkan hubungan dengan Partai, Negara dan rakyat Tiongkok, menginginkan agar Komisi Hukum dari  MN Vietnam dan Komisi Undang-Undang Dasar dan Hukum Permusyawaratan Politik Rakyat Nasional Tiongkok terus melakukan koordinasi erat untuk bertukar pengalaman dalam membangun undang-undang, bersama-sama memberikan masukan kepada Parlemen, pimpinan dua Partai dan dua Negara untuk menyempurnakan institusi Negara hukum sosialis dan sistem perundang-undangan yang sesuai.

Sebelumnya, pada pagi hari yang sama, delegasi Tiongkok tersebut telah mengadakan pembicaraan dengan delegasi Komisi Hukum MN Vietnam. Pada pembicaraan ini,  kedua fihak menyatakan bahwa berbagai pertemuan  dan perbahasan pengalaman antara dua komisi tersebut akan turut memperkuat lagi solidaritas dan kerjasama antara dua negara.

Komentar

Yang lain