Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu menerima Menteri Hukum Aljazair

(VOVworld) – Pada Kamis sore (11 Juni), di kota Hanoi, Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Uong Chu Luu menerima delegasi Kementerian Hukum Aljazair yang dikepalai oleh Tayeb Louh, Menteri Hukum Aljazair yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam. Di sini, Wakil Ketua MN Uong Chu Luu meminta kepada kedua fihak supaya terus mendorong aktivitas pertukaran delegasi berbagai tingkat antara dua badan legislatif guna bertukar pengalaman tentang aktivitas Parlemen, memperkuat pengawasan pelaksanaan ketentuan-ketentuan, permufakatan yang telah ditandatangani antara Pemerintah, berbagai kementerian dan instansi dua negara.

Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu menerima Menteri Hukum Aljazair - ảnh 1
Wakil Ketua Vietnam, Uong Chu Luu (kanan)
menerima Tayeb Louh, Menteri Hukum Aljazair (kiri)
(Foto: Kantor Berita Vietnam)


Menteri Hukum Aljazair, Tayeb Louh juga menginginkan agar dua fihak menggelarkan pelaksanaan solusi-solusi untuk memperkuat saling pengertian dan kepercayaan, menjadi fundasi untuk mengembangkan hubungan kerjasama yang intensif, ekstensif, praksis dan efektif di semua bidang, saling berbagi pengalaman legislatif dan yudikatif./.

Komentar

Yang lain