Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menerima delegasi festival persahabatan Vietnam-Jepang

(VOVworld) – Pada Jumat, (20 September), di kota Hanoi, Wakil Presiden  Vietnam, Nguyen Thi Doan menerima delegasi festival persahabatan Vietnam-Jepang.

Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menerima delegasi festival persahabatan Vietnam-Jepang - ảnh 1

Wakil Presiden Vietnam, Nguyen Thi Doan
(Foto: dangcongsan.vn)

Dalam kesempatan ini, Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menekankan bahwa Vietnam dan Jepang mempunyai banyak kesamaan tentang kebudayaan, manusia dan sejak dua negara resmi menggalang hubungan diplomatik, kepercayaan  politik telah menciptakan fundasi yang mantap bagi dua negara untuk melakukan kerjasama yang semakin erat dan efektif di banyak bidang. Wakil Presiden Nguyen Thi Doan menginginkan agar dalam waktu mendatang, Asosiasi Persahabatan dua negara mengembangkan banyak gagasan dalam menyelenggarakan semua aktivitas untuk memperkuat lebih lanjut lagi pengertian antara rakyat dua negeri, turut memperkuat hubungan kemitraan strategis Vietnam-Jepang. Wakil delegasi festival persahabatan Vietnam-Jepang menegaskan bahwa dalam waktu mendatang, Asosiasi Persahabatan dua negara akan terus bekoordinasi secara erat untuk mengembangkan semua prestasi kerjasama dulu, memperkuat hasil-guna aktivitas dan memberikan sumbangan aktif dalam memperkuat hubungan kemitraan strategis Vietnam-Jepang./.

Komentar

Yang lain