(VOVworld) - Pada Sabtu pagi (26 Januari) di Istana Presiden, Wakil Presiden (Wapres) Vietnam, Ibu Nguyen Thi Doan menerima delegasi wirausaha tiga bagian negeri Vietnam yang menghadiri Gala wirausaha tiga bagian untuk menyambut Musim Semi .
Ilustrasi.
(Foto: tinmoi.vn).
Pada pertemuan itu, Wapres Vietnam, Ibu Nguyen Thi Doan menekankan bahwa wirausaha adalah kekuatan poros yang turut mengembangkan Tanah Air dengan sumbangan sebanyak 40 persen GDP dan memecahkan masalah lapangan kerja bagi 50% pekerja. Wapres Nguyen Thi Doan menunjukan: "Saya berharap supaya badan usaha dan wirausaha berkembang dengan produk- produk yang berkualitas. Kita sebaiknya mencari tahu cara manajemen yang efektif, tekat wirausaha perlu berkembang lebih banyak lagi, tidak takut akan kesulitan dan kesukaran. Saya mengusulkan agar kita mengembangkan semangat wirausaha, mendukung dan saling membantu melalui semua lokakarya, memberikan bantuan modal, bertukar pengalaman supaya Asosiasi wirausaha berkembang"
Para wirausaha peserta yang mewakili wirausaha tiga bagian negeri menegaskan akan terus menggeliat untuk mengembangkan produksi dan bisnis, memecahkan masalah lapangan kerja untuk banyak pekerja dan mendukung gerakan amal dan dana-dana kesejahteraan sosial./.