Menghadiahkan dokumen bernilai yang bersangkutan dengan kedaulatan laut dan pulau Vietnam

(VOVworld) – Pada Senin (4 Agustus), di kabupaten Tuy Phong, Komite Rakyat provinsi Binh Thuan mengadakan upacara serah-terima dokumen dan benda sejarah yang bersangkutan dengan kedaulatan laut dan pulau Vietnam dari marga Le di kecamatan Binh Thanh, kabupaten Tuy Phong.

Menghadiahkan dokumen bernilai yang bersangkutan dengan kedaulatan laut dan pulau Vietnam - ảnh 1

Upacara serah-terima dokumen yang bersangkutan
dengan kedaulatna laut dan pulau Vietnam
(Foto: vietnamplus.vn)

Dokumen ini terdiri dari 2 surat pengangkatan dari dinasti Nguyen dan 5 ijasah dari gubernur dua provinsi Binh Thuan dan Khanh Hoa dari abad ke-19. Isi surat pengangkatan dan ijasah ini memperlihatkan bahwa dinasti Nguyen telah mengangkat Le Van Cham dan Le Non untuk memegang jabatan memimpin dan mengomandoi serdadu-serdadu dari grup serdadu angkatan laut untuk membela dan melakukan patroli di daerah laut dari provinsi Binh Thuan sampai provinsi Khanh Hoa. Ini merupakan naskah-naskah dalam aksara Han Nom asli, punya nilai sejarah, budaya dan ilmu pengetahuan yang penting, menegaskan bahwa dinasti Nguyen telah membentuk grup-grup angkatan laut untuk melaksanakan tugas mempertahankan dan membela daerah laut yang termasuk pada kedaulatan Vietnam./.

Komentar

Yang lain