Penjelasan tentang usha menanam jambu biji di Vietnam

(VOVworld) – Seluruh VOV5 pada pekan ini telah menerima 240 surat, khususnya Program Siaran Bahasa Indonesia pada pekan ini telah menerima 17surat dan E-mail dari para pendengar, diantara-nya ada saudara-saudara: M.Zainal Jambi, Rudy Hartono di Kalimantan, Widisanti Swetasurya di Bekasi, Bambang Priyo Jatmiko di Nganjuk dan para pendengar yang lain. Pada acara kita hari ini, kami mau berbincang-bincang dengan saudara Rudy Hartono di Kalimantan, akan tetapi sebelumnya, kami  akan menyampaikan penjelasan tentang  usaha menanam pohon jambu biji  di Vietnam menurut permintaan saudara M. Zainal di Jambi dan beberapa pendengar lain. Marilah saudara-saudara bersama-sama mengikutinya.

Penjelasan tentang usha menanam jambu biji di Vietnam - ảnh 1
Buah jambu biji di Vietnam.
(Foto:depda.kiti.vn)

Saudara Rudy Hartono yang budiman! Pada pekan ini, kami telah menerima tiga pucuk surat dan laporan hasil pemantauan siaran Radio yang Anda lakukan. Dalam surat, Anda menyampaikan ucapan sukses  kepada  sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam” yang dicanangkan VOV. Anda menulis: “Senang sekali mendengarkan VOV yang semakin variatif dan mengesankan dengan informasi - informasi terbaru tentang perkembangan Vietnam dan kegiatan-kegiatan pendengarnya. Saya paham banyaknya surat yang masuk di saat perhel;atan besar VOV. Saya senang sekali  akan keadaan ini, semiga minat pendengar semakin meningkat

Saudara yang budiman! Durasi  acara “Kotak Surat Anda” setiap minggu sangat terbatas, sementara itu jumlah surat pendengar ke VOV tambah banyak. Oleh karena itu, dalam acara ini setiap minggu, kami akan bergilir mengiktisarkan surat saudara-saudara.  Selain itu, Anda bisa  berhubungan dengan VOV melalui alamat Email: seksi_indonesia_vov@yahoo.com atau Facebook “Indonesia VOV5”. Kami berterimakasih atas perhatian, pemantauan dan simpati Anda terhadap para penyiar program siaran bahasa Indonesia pada khususnya dan VOV pada umumnya. Mudah-mudahan, Anda dan sekeluarga sehat walafiat.

Saudara M.Zainal yang budiman! Kami dengan gembira menerima surat dan laporan pemantauan siaran Radio terinci yang Anda lakukan. Dalam surat, Anda memberitahukan bahwa pada waktu lalu, Anda jatuh sakit, sehingga tidak bisa memantau siaran VOV. Kami berharap supaya Anda cepat pulih dan selalu berjalan seperjalanan dengan kami.

Tentang kualitas gelombang siaran VOV pada awal Juni ini, Anda memberitahukan bahwa gelombang Radio pada frekuensi 12020 Khz didengar  baik, dengan penilaian SINPO 44444. Kami berterimakasih kepada Anda karena telah menyampaikan penilaian yang mengesankan tentang isi dan program-program siaran VOV. Dalam surat, Anda menulis: “Setiap mendengarkan acara “Menemukan Vietnam” dan “Kebudayaan Vietnam”, rasanya selalu ingin sekali mengunjungi Vietnam yang kaya pemandangan indah dan budaya yang kaya raya, Semoga impian saya ke Vietnam terwujud”.

Saudara M.Zzinal yang budiman! Kami telah menerima jawaban sayembara dari Anda. Mudah-mudahan, Anda akan mendapat hadiah VOV dengan satu paket wisata ke Vietnam secara gratis. Selanjutnya, kami memperkenalkan penanaman buah jambu biji di Vietnam, menurut permintaan Anda.

Penjelasan tentang usha menanam jambu biji di Vietnam - ảnh 2
Ilustrasi.
(Foto:www.vatgia.com).

Saudara M. Zainal dan para pendengar yang budiman! Jambu biji  berasal dari benua Amerika dan memasuki  Asia pada awal abad ke-17, diantara-nya ada Vietnam. Ini merupakan satu jenis pohon buah-buahan yang menghasilkan buah sepanjang tahun dan mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Di Vietnam sekarang, ada bermacam-macam jenis jambu biji ditanam di banyak daerah di Vietnam. Mudah ditanam, biaya-nya rendah,banyak panenan sepanjang tahun…semuanya itu menjadi alasan yang membuat banyak petani di rumah pekarangan di kawasan Nam Bo Barat memilih jambu biji untuk mengembangkan ekonomi keluarga. Hoang Dinh Chau, seorang petani di kotamadya Ben Cat, propinsi Binh Duong memberitahukan bahwa keluarganya telah memindahkan pola tanaman pohon untuk pangan ke usaha menanam kebun buah-buahan selama 4 tahun ini, diantaranya ada kebun jambu biji Taiwan (Tiongkok) yang luasnya kira-kira 1,5 Ha dalam pekarangannya. Dia mengatakan:“Saya memilih jenis jambu biji Tawain karena jenis ini produktivitas-nya tinggi, menghasilkan buah berturut-turut, mas panenan pendek, hanya dalam waktu 8 bulan  saja. Jenis jambu biji ini sekarang sangat disukai pasar, buah jambu biji ini manis dan renyah”.

Sekarang ini, jambu biji  menjadi salah satu diantara berbagai hasil pertanian utama  yang ditanam secara terpusat di kawasan Nam Bo Barat guna melayani kebutuhan konsumsi di dalam negeri dan ekspor ke beberapa negara di dunia, misalnya Amerika Serikat, Australia dan lain- lain… Menurut prakiraan, setiap masa tanam, keuntungan yang dicapai dari 70-80 juta dong Vietnam per Ha, bahkan ratusan juta dong Vietnam.

Saudara M. Zainal dan para pendengar yang budiman! Kami berharap supaya Anda Sekalian merasa puas akan penjelasan di atas. Kabarnya, jambu biji di Indonesia enak sekali, terutama jambu merah. Marilah saudara berbagi informasi tentang buah ini  kepada kami.

Saudara-saudara yang budiman! Semakin mendekati saat-saat akhir Sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam”, Radio Suara Vietnam (VOV) selalu menerima jawaban sayembara dari para pendengar di seluruh dunia. Sayembara tahun ini menyerap partisipasi para pendengar dari semua usia, dari banyak negara dan teritorial. Khusunya partisipasi yang antusias dari para pendengar yang adalah anggota klub pendengar radio di Pakistan, India dan sebagainya. Para pendengar lain di seluruh dunia sedang dengan mendesak menyelesaikan jawaban sayembara dan mengirim jawaban tambahan ke VOV. Pendengar Jayanta Chakrabarty di India menulis: “Saya sedang siap mengirim jawaban sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam dan saya juga mendorong sahabat-sahabat saya ikut sayembara yang sangat menarik dan bermanfaat ini. Sehubungan dengan peringatan ultah ke-70 Berdirinya VOV, saya mau menyampaikan ucapan terima kasih kepada VOV yang telah memberikan kesempatan emas kepada kami untuk mencaritahu dan meneliti tentang kehidupan di Vietnam dan Tanah Air yang indah ini melalui sayembara”. Bagi banyak pendengar, berpartisipasi dalam sayembara ini merupakan satu kegembiraan sekaligus memberikan kepada mereka satu perasaan yang khusus. Pendengar Ogasawara, di provinsi Tochigi, Jepang berbagi rasa: “Untuk turut dalam sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam”, saya telah mencaritahu informasi di internet VOV untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan. Kalau mendengar secara teliti dan lengkap, maka bisa memberikan jawaban secara akurat terhadap setiap pertanyaan. Walaupun tidak begitu percaya diri pada jawaban, tapi saya merasa sangat senang ketika berpartisipasi pada sayembara ini. Saya sedang merasa gelisah menunggu sampai waktu pengumuman hasilnya dengan perasaan seperti seorang yang sedang menunggu hasil ujian masuk Sekolah Tinggi”. Saudara pendengar, hanya tinggal kurang dari 2 pekan lagi sampai batas waktu terakhir untuk mengirim jawaban sayembara “Apa yang Anda ketahui tentang Vietnam”. Semua jawaban sayembara setelah 30 Juni 2015 (sesuai dengan cap kantor post tempat pengirim) tidak berlaku. Oleh karena itu, marilah Anda Sekalian cepat mengirim jawaban sayembara ke VOV melalui kantor pos, email atau Kedutaan Besar Vietnam di negara setempat./.



Komentar

Yang lain