Kompleks situs peninggalan sejarah dan budaya yang unik di kabupaten Hai Hau, provinsi Nam Dinh

(VOVworld) - Jembatan Ngoi, pagoda Luong dan balai desa Phong Lac yang berlokasi di daerah kecamatan Hai Anh, kabupaten Hai Hau, provinsi Nam Dinh, Vietnam Utara mempunyai arsitektur  kuno, unik dan kental dengan kesan-kesan dari para artisan ulung di daerah ini. Pembangunan Kompleks situs peninggalan sejarah ini terkait dengan usaha pembukaan tanah  Quan Anh  dulu yang sekarangadalah kabupaten Hai Hau dan menggeliat ke laut yang dilakukan oleh para pembuka tanah pada 500 tahun lalu.  Mengalami perjalanan waktu selama ratusan tahun, kompleks situs peninggalan sejarah seperti Jembatan Ngoi, Pagoda Luong dan Balai Desa Phong Lac tetap  dilestarikan secara cukup utuh. 


 Kompleks situs peninggalan sejarah dan  budaya yang unik di kabupaten Hai Hau, provinsi Nam Dinh - ảnh 1
Jembatan Ngoi -salah satu diantara 3 jembatan yang paling indah di daerah pedesaan Vietnam
(Foto: mynghehaiminh.vn)

Berlokasi di jalan menuju ke pagoda Luong, jembatan Ngoi dan balai desa Phong Lac, kira-kira 100 meter, semuanya telah menjadi kompleks situs peninggalan sejarah yang terkenal di daerah ini. Ketiga bangunan ini punya pertanggalan yang sama, oleh karena itu warga daerah ini biasanya  menyebutnya sebagai jembatan Ngoi, pagoda Luong dan balai desa Phong Lac. Ibu Nguyen Thi Nham, warga kecamatan Hai Anh memberitahukan: “Pagoda Luong, balai desa Phong Lac dan jembatan Ngoi merupakan kompleks situs peninggalan sejarah di kecamatan Hai Anh. Ketiga bangunan ini tetap dijaga secara utuh sampai sekarang. Jembatan Ngoi yang melengkung ini sangat indah”. 

Jembatan Ngoi menyeberangi sungai Trung Giang-satu sungai kecil yang menjelujuri  kecamatan Hai Anh dan dibangun menurut  tipe “Thuong gia ha tri”, artinya  di atas adalah rumah dan di bawah adalah sungai). Jembatan ini punya sembilan ruang yang dibangun di atas tiang batu berbentuk persegi. Jembatan Ngoi ini tidak hanya merupakan bangunan untuk lalu lintas, melainkan juga merupakan bangunan budaya dan menjadi kebanggaan dari warga  kecamatan Hai Anh. 


Tentang bagian bangunan dari kayu, jembatan Ngoi diukir tidak terlalu macam-macam, tapi memanifestasikan secara sangat jelas akan arsitektur yang bersifat sangat Vietnam. Sedangkan bagian  pembangunan juga sangat istimewa, yang paling khusus ialah pintu gerbang di dua ujung jembatan. Pintu gerbang ini dibangun menurut tipe pintu gerbang berbentuk melengkung satu alur dan di dua sisi adalah dua barisan tiang. Sekarang di samping jembatan Ngoi ini, dibangun banyak jembatan batu, tapi warga di daerah ini, terutama generasi muda selalu memilih jembatan Ngoi sebagai tempat berjanji. Nguyen Thanh Phuong, pelajar sekolah menegah atas di kecamatan Hai Minh, di dekat kecamatan Hai Anh memberitahukan:  “Di jembatan ini sangat sejuk, ini merupakan situs peninggalan sejarah, oleh karena itu, semua orang suka datang ke jembatan ini. Saya sering pulang dari sekolah lebih dini dan duduk di jembatan ini. Kami  sering berjanji bertemu di sana karena semua orang juga mengenal tempat ini karena ia terkenal, kuno dan indah”. 


 Kompleks situs peninggalan sejarah dan  budaya yang unik di kabupaten Hai Hau, provinsi Nam Dinh - ảnh 2
Balai desa Phong Lac

Sebelum mengunjungi balai desa Phong Lac, pagoda Luong, ada satu pasar desa, tempat berhimpunnya warga kecamatan Hai Anh. Balai desa Phong Lac dibangun sejak para pendahulu membuka tanah, mendirikan desa dan merupakan tempat untuk mengadakan pertemuan dan rapat untuk membahas  pekerjaaan desa. Ketika para penduhulu datang ke daerah ini, bumi ini berbentuk “Long Ngoa” yaitu bentuk naga  berbaring. Di depan balai desa ini, ada sumur yang disebut sebagai mata naga. Kakek Dang Van Phu - 86 tahun, pengurus kompleks situs peninggalan sejarah ini mengatakan bahwa pada berapa ratus tahun lalu, nenek moyang dari beberapa marga seperti Vu, Hoang, Pham dan Tran telah memilih tempat untuk bermukim. Kemudian, anak-cucu mereka mengenangkan para pendahulu itu dan memuliakan mereka menjadi Dewa dan memuja mereka di balai desai Phong Lac.



 Kompleks situs peninggalan sejarah dan  budaya yang unik di kabupaten Hai Hau, provinsi Nam Dinh - ảnh 3
Pagoda Luong dibangun  pada akhir abad ke-15 sampai awal abad ke-16. 
(Foto: mynghehaiminh.vn)

Di sampingnya adalah  pagoda Luong atau disebut sebagai pagoda Tram Gian dibangun pada akhir abad ke-15 sampai awal abad ke-16. Pagoda Luong  pada permulaannya berskala kecil, berkali-kali dipugar dan diperluas, khususnya beberapa kali  dipugar secara besar-besaran pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20. Sekarang, pagoda ini punya 100 ruang yang membawa arsitektur dari  beberapa zaman, tapi yang paling jelas ialah arsitektur dari abad ke-17 dan abad ke-18. Pagoda Luong ini masih menyimpan sejumlah besar prasasti batu yang mencatat jasa-jasa tentang pembangunan pagoda dan proses membuka tanah dan menggeliat ke laut, memanifestasikan kehidupan di banyak segi dari warga daerah ini. Kakek Dang Van Phu memberitahukan bahwa bersama dengan pagoda Luong, jembatan Ngoi, balai desar Phong Lac telah menciptakan satu kompleks situs peninggalan sejarah spiritualitas  dan  dituangkan ke dalam  pepatah.

Sudah tercipta dan mengkristalisasi nilai budaya tradisional yang sudah berusia ratusan tahun ini, jembatan Ngoi, pagoda Luong dan balai desa Phong Lac merupakan pusaka-pusaka inti di daerah Nam Dinh yang berbudaya. Banyak generasi warga di daerah ini telah menjaga, merawat dan mengkonservasikan bangunan-bangunan budaya yang khas ini bagi generasi di kemudian hari tentang nilai-nilai arsitektur, artistik yang kental dengan identitas  Vietnam.


Komentar

Yang lain