Menara Bitexco, simbol kesejahteraan kota Ho Chi Minh

(VOVworld) – Pada tahun-tahun belakangan ini, ketika datang di kota Ho Chi Minh, wisatawan tidak bisa tidak memandangi menara yang tampaknya bagaikan kuncup bunga teratai yang menjulang tinggi di jantungnya kota. Dibangun pada saat perekonomian Vietnam sedang berkembang, menara keuangan Bitexco (BFT) dinilai sebagai bangunan simbolik bagi kesejahteraan dari satu kota yang inovatif dan dinamis. 

Menara Bitexco, simbol kesejahteraan kota Ho Chi Minh - ảnh 1
Menara Bitexco dilihat pada malam hari
(Foto: vnexpress.net)

Di jalan-jalan kota di zona pusat atau dari daerah peluaran kota di tepian sungai Sai Gon, dari arah manapun kita bisa melihat menara yang berbentuk kuncup bungai teratai pencakar langit yaitu menara Bitexco. Menara itu terletak di pusat Kabupaten 1, kota Ho Chi Minh. Insinyur yang terkenal Amerika Serikat, Carlos Zapata mendesain menara ini menurut ilham dari gambaran bunga teratai, satu simbol dari kebudayaan tradisional Vietnam. Dilihat dari jauh, menara, aksentuasi menara ini ialah landasan helikopter di lantai ke-52. Bagian atas gedung ini didekorasi dan cahaya lampu pada malam hari menciptakan keindahan yang menakjukkan bagaikan mercu suar kota Ho Chi Minh.

Orang yang menggagas cita-cita dan bertekad melaksanakan proyek ini ialah Vu Quang Hoi, Presiden Grup Bitexco. Sebagai seorang wirausaha yang mendewasa pasca perang, dia mengetahui bahwa ketika berbicara tentang Vietnam, banyak orang selalu berfikir tentang perang dan kemiskinan, oleh karena itu, bapak Vu Quang Hoi ingin mengubah pola berfikir ini. Dengan menara Bitexco, dia berharap supaya kota Ho Chi Minh mempunyai satu bangunan simbolik dengan kualitas dan peralatan modern yang berkaliber internasional, pantas dengan sosok sebagai satu pusat ekonomi besar di seluruh Vietnam. 

Menara Bitexco, simbol kesejahteraan kota Ho Chi Minh - ảnh 2
Landasan helikopter di menara ini
(Foto: bitexco.com.vn)

Bapak Vu Quang Hoi mengatakan: “Hal yang paling memuaskan, tapi juga paling sulit bagi kami ialah melaksanakan satu proyek untuk investasi bisnis, tapi juga mempunyai ciri arsitektur sebagai satu bangunan budaya. Sangat sulit untuk mengkombinasikan dua hal tersebut. Oleh karena itu, kami telah membawa semua barisan yang paling profesional di dunia ke sini. Barisan pembangunan proyek ini juga dari Republik Korea untuk melaksanakan proyek ini”.

Menara ini dibangun di atas areal seluas kira-kiar 6.000 m2 dengan total modal investasi lebih dari USD 270 juta, tingginya sampai 262 meter dengan 68 lantai. Pada saat peresmian pada akhir 2010, menara Bitexco menduduki posisi ke-110 diantara gedung-gedung yang paling tinggi di dunia dan menjadi aksentuasi penting, memanifestasikan daya hidup yang kuat dan semangat optimis akan perkembangan ekonomi kota Ho Chi Minh. 

Ketika berbicara tentang bangunan tipikal ini, Le Hoang Quan, Ketua Komite Rakyat kota Ho Chi Minh, menekankan: “Kami menilai gedung ini sebagai salah satu diantara bangunan-bangunan arsitektur yang tipikal di Vietnam dan salah satu diantara gedung-gedung arsitektur yang indah di dunia, sebagai kebanggaan dari rakyat Vietnam dan kota Ho Chi Minh. Proyek ini dibangun oleh seorang investor swasta pada saat ada sangat banyak tantangan. Oleh karena itu, bisa dikatakan, orang Vietnam kita cukup percaya diri dan syarat untuk menjalankan proyek-proyek besar Tanah Air, diantaranya ada proyek-proyek seperti menara ini”.

Menara Bitexco, simbol kesejahteraan kota Ho Chi Minh - ảnh 3
Dek observasi di menara ini bisa melihat seluruh kota
(Foto: vnexpress.net)

Dengan aeal seluas 37.700 m2 untuk zona perkantoran kelas tinggi, 11.000 m2 untuk pusat perdagangan, jasa dan rekreasi, menara Bitexco benar-benar menjadi satu pusat ekonomi, kebudayaan dan pariwisata yang menakjukkan. Ketika mengunjungi menara ini, sistim lift modern akan mengantar wisatawan naik ke dek observasi “Saigon SkyDeck” di lantai 49 untuk melihat seluruh kota siang malam. 

Do Quoc Le, seorang petugas di menara ini memberitahukan: “Sejak ada menara ini, orang asing lebih banyak mengetahui kota Ho Chi Minh. Dengan ketinggian yang menonjol dari menara ini, dek observasi di sini telah tercantum dalam buku pemandu wisata di banyak negara di dunia, melalui itu, sahabat internasional lebih banyak mengetahui kota Ho Chi Minh dan Vietnam. Proyek ini memanifestasikan bahwa orang Vietnam punya kecerdasan, tenaga dan potensi untuk membangun satu menara yang pantas dengan perkembangan dan pantas dengan sahabat internasional”.

Pada hari-hari raya besar, sinar laser mencerminkan sistim kaca di keliling gedung pada malam hari seperti menggambarkan kuncup bunga teratai kaca yang amat indah di jantungnya kota. Panorama yang mengesankan ini akan tetap tersimpan dalam fikiran setiap wisatawan ketika berfikir tentang menara Bitexco, simbol bagi perkembangan yang kuat di kota Ho Chi Minh dan negara Vietnam yang sedang melakukan integrasi internasional./.

Komentar

Yang lain