Pagoda Linh Ung –Lapangan pantai But- salah satu diantara tempat-tempat wisata spiritualitas yang terkenal di kota Da Nang

(VOVworld) –  Da Nang  dikenal oleh wisatawan  sebagai kota  yang luar biasa indahnya di tepi sungai Han. Hal yang mempesonakan di kota ini tidak hanya  memberikan pemberian alam saja seperti kota di dekat gunung, gunung yang bersambungan dengan laut. Tempat ini juga merupakan tempat  berhimpunnya banyak  situs peninggalan dan pemandangan alam di daerah Vietnam Tengah. 

Pagoda Linh Ung –Lapangan pantai But- salah satu diantara  tempat-tempat wisata spiritualitas yang  terkenal di kota Da Nang  - ảnh 1
Pagoda Linh Ung
(Foto:phatgiao.vn)

          Terletak  kira-kira 10 Km dari jantungnya kota Da Nang  di sebelah Timur Laut, Pagoda Linh Ung  yang berlokasi di semenanjung Son Tra, punya posisi dan arsitektur unik. Nama Pagoda  berarti bahwa semua harapan ada hasilnya. Terletak di ketinggian kira-kira 200 meter dari permukaan air laut, pagoda dibangun di areal seluas 20Ha, punggungnya membelakangani gunung dan bagian depannya menatap ke arah laut. Dari posisi khusus ini, wisatawan bisa melihat  panorama kota Da Nang. Menurut kata Pendeta Thich Thien Nguyen, pengurus Pagoda Linh Ung,  pada zaman Raja Minh Mang, kaum nelayan  di sini  menemukan satu patung  Buddha di lapangan pasir dan  sejak saat itu membentuk satu tempat penyembahan, Kuan Im menyelamatkan orang yang mengalami derita dan mendapat musibah, kaum nelayan dengan tenang  melakukan usahanya. Patung Buddha hampir mengalami  kerusakan sepenuhnya dalam perang perlawanan menentang Imperialis Amerika Serikat. Sampai tahun 2004, Pendeta Thich Thien Nguyen telah menggerakkan  para umat Buddhis di semua penjuru Tanah Air membangun pagoda  Linh  Ung. 6 tahun kemudian, pagoda ini telah ditegakkan di  gunung Son Tra,  terukir dengan selar agama Buddha Vietnam  pada abad ke-21 ini.

Pagoda Linh Ung –Lapangan pantai But- salah satu diantara  tempat-tempat wisata spiritualitas yang  terkenal di kota Da Nang  - ảnh 2
18 patung Lohan di dua tepi jalan yang masuk Pagoda Linh Ung
(Foto:sotaydulich.com)

        Tenggelam  di tengah-tengah  ruang pagoda  Linh Ung,  wisatawan  merasakan seperti  masuk ke  dunia gaib.  Di lapangan pagoda ini, ada  18 patung Lohan, setiap patung punya segi yang sangat hidup-hidup, memanifestasikan semua perasaan manusia  yaitu cinta, takut, gembira dan  marah.  Dan ini juga adalah peluang  bagi para artisan  tukang batu mendemonstrasikan kepandaian. Justru patung-patung  ini telah  turut membuat  kompleks  arsitektur  di sekitar  pagoda Linh Ung menjadi lebih  unik dan  atraktif. Atapnya  yang hijau telah menciptakan  ruang yang  serasi  dengan warna  hijaunya gunung, hutan dan laut. Bapak Ha Minh Quang, wisatawan  kota Hanoi memberitahukan: “Kami untuk pertama kalinya  datang ke pagoda Linh Hung di kota Da Nang.  Kami merasakan bahwa  tempat ini sangat keramat. Ketika datang ke sini,  kelihatan gunung dan laut, ruangnya sangat indah dan eksotis. Manusia-nya merasa nyaman. Dari jauh, jaraknya kira-kira 6 Km,  kami telah bisa melihat  patung. Dari  masa kecil sampai sekarang,  saya belum pernah  melihat sesuatu patung  yang indah  seperti itu”.

Pagoda Linh Ung –Lapangan pantai But- salah satu diantara  tempat-tempat wisata spiritualitas yang  terkenal di kota Da Nang  - ảnh 3
Patung  Kuan Im dengan tingginya 67meter
(Foto:vietbao.vn)

          Pagoda Linh Ung  punya posisi  yang tidak ada duanya di kota Da Nang.  Hal yang khusus  dan menyerap  perhatian dari para wisatawan ketika datang ke pagoda Linh Ung  ialah  patung Kuan Im  yang dianggap  paling tinggi  di Asia Tenggara tingginya 67 meter, sama dengan Gedung  30 lantai, diameter singgasana-nya kira-kira 35 meter. Punggung patung ini bersandar pada  gunung, mukanya menatap ke laut, mata-nya alim melihat ke bawah. Kalau datang ke pagoda Linh Ung,  wisatawan di semua penjuru Tanah Air merasa tenang, menghapuskan  semua kecemasan dalam hati untuk mengarah ke hal-hal yang baik. Nyonya  Nguyen Thi Phuong,  warga kota  Da Nang memberitahukan: “Saya sangat suka datang ke pagoda. Pada tanggal 1 atau tanggal 15 saban bulan tahun imlek,  saya  berziarah ke pagoda.  Ketika datang ke sini, kelihatan  pemandangan alam yang sangat indah, saya merasa  santai”.

          Bagi   para  nelayaan  di daerah  pantai  Da Nang,  mereka bisa melihat Patung Kuan Im Buddhisatwa dari jauh, tidak hanya pada siang hari saja, melainkan juga pada malam hari. Patung ini mirip seperti satu mercu suar, sehingga membuat  kaum nelayan merasa aman, khususnya pada hari-hari hujan dan tauphan. Saudara Hunh Van To, nelayan kecamatan Tho Quan, kabupaten Son Tra, kota Da Nang memberitahukan: “Dalam pemikiran saya, patung ini memainkan peranan  yang sangat penting. Kami pergi ke pantai, hati mengarah ke patung tersebut dan memohon agar pekerjaan mendapat kemujuruan. Kami juga berfikir bahwa patung Kuan Im selalu mengikuti kami setiap kali pergi ke  laut”.

          Lapangan pantai  But (Buddhda) terletak di tengah-tengah lereng  bukit,  di tengah-tengah  hutan  di depan  pagoda Linh Ung. Tempat ini dianggap sebagai  lapangan pantai yang paling indah di kawasan Son Tra. Lapangan pantai But adalah tempat pertemuan dari  zona-zona eko-wisata bagi  wisatawan yang menyukai keindahan alam. Kota Da Nang sedang mengalami pembaruan setiap hari, yang penuh dengan daya hidup, tapi ruang pagoda Linh Ung tetap tenteram dengan aluran gema suara lonceng dan gelombang laut yang menepuk-nepuk pantai, semuanya mempesonakan hati manusia. Ini benar-benar merupakan satu obyek wisata spiritualitas yang atraktif  di kota Da Nang dan merupakan tempat pertemuan  suci antara  alam dan hati manusia.

          Kota Da Nang  punya keunggulan  baik tentang wisata bahari, wisata rekreasi maupun tentang  wisata spiritualitas  yang juga sedang sangat berkembang kuat di kota pantai  di Vietnam Tengah ini. Oleh karena itu, pagoda Linh Ung dan lapangan pantai  dan pagoda-pagoda di  kota Da Nang  sedang menjadi satu destinasi  yang mengesankan dalam perjalaan menguak  kota Da Nang./.

Komentar

Yang lain