Provinsi Ha Giang- musim bunga gandum kuda yang memanggil-manggil

(VOVworld) - Musim gugur pada bulan Oktober dimulai musim bunga gandum kuda  berkembang. Di semua bukit provinsi Ha Giang (Vietnam Utara), berkembangnya warna bunga yang kemerah-merahan menggelarkan diri  di tengah-tengah embun pada pagi hari. Alam provinsi Ha Giang tampaknya mengenakan baju bunga gandum kuda. Kalau sekali datang mengunjungi provinsi Ha Giang, turis tidak bisa tidak mengenangkan hutan-hutan bunga gandum kuda yang memanjang jalan. 


Provinsi Ha Giang- musim  bunga gandum kuda  yang memanggil-manggil - ảnh 1
Bunga gandum kuda  mekar berkembang di provinsi Ha Giang
(Foto: tourdulich.edu.vn)

Warga etnis minoritas Mong di provinsi Ha Giang bicara bahwa bunga gandum kuda  sudah ada sejak lama dan dikaitkan dengan kehidupan berbagai generasi warga etnis Mong. Dulu,  ketika kurang pangan, warga etnis Mong mencarinya dimana saja dan melihat bahwa di celah gunung, ada jenis pohon yang banyak tumbuh dengan daun-daun yang berbentuk segi tiga yang bersembunyi di tegah-tengah bunga. Ketika menjadi biji dan kemudian coba dimakan, orang merasa enak seperti jagung dan beras. Dulu, warga di daerah ini biasanya menggunakan tepung dari buah gandum kuda untuk membuat kue atau dicampur dengan jagung untuk membuat miras, sehingga menciptakan banyak aroma khusus. Dari situ, pohon gandum kuda berkait dengan warga dari generasi ke generasi di daerah  dataran tinggi Ha Giang.


Provinsi Ha Giang- musim  bunga gandum kuda  yang memanggil-manggil - ảnh 2

Bunga gandum kuda mekar berkembang pada Oktober dan November. Ketika datang ke provinsi Ha Giang, hanya kelihatan daerah dataran tinggi batu yang berdiri tegak yang dihias dengan  hutan-hutan gandum kuda yang berlapis-lapis, sehingga membuat  ruang  di daerah ini menjadi lebih eksotis dan romantis, menggandoli kaki turis. Yang memanjang di 4 kabupaten pegunungan yaitu Quan Ba, Yen Minh, Meo Vac dan Dong Van, ketika menempuh jalan yang berliku-liku di bawah kaki gunung, dimana-mana juga kelihatan warna bunga gandum kuda. Saudari Mai Huong, turis kota Hanoi memberitahukan bahwa dulu hanya tahu akan provinsi Ha Giang dengan  daerah dataran tinggi  batu, tiang  bendera Lung Cu, villa keluarga marga Vuong, puncak gunung Ma Pi Leng yang legendaris dan jalan  bahagia. Sekarang ketika datang ke provinsi Ha Giang, semua orang juga merasa heran tentang keindahan bunga gandum kuda. Dia mengatakan: “Ketika datang ke provinsi Ha Giang, Anda akan sangat mengesankan dan sangat  mengagumkan warga di daerah ini. Di sekitarnya, baru ada  barisan gunung batu yang berbentuk telinga kucing yang diselang-seling ialah bidang  tanah  tanaman jagung dan kelihatan warga di daerah ini telah mengatasi kemiskinan dan kesulitan untuk hidup. Dan diantara gunung-gunung batu yang berbentuk telinga kucing, ada bidang tanah yang rata, warga menanam pohon gandum kuda. Di satu sisi ialah gunung batu yang berbentuk telinga kucing dan di sisi yang lain ialah sawah bunga gandum kuda, Anda akan merasa terkesan dan interesan tentang pemandangan alam itu. Satu ruang yang sangat romantis berada di latar belakang cuaca yang keras untuk melihat alam  dan kehidupan tetap  bisa eksis  di daerah ini”.


Provinsi Ha Giang- musim  bunga gandum kuda  yang memanggil-manggil - ảnh 3

Dalam waktu panjang, bunga  gandum kuda tetap berkemaran secara alami di lembah, di bawah kaki gunung, dan juga belum menciptakan reaksi kuat terhadap para turis domestik. Namun, selama beberapa tahun belakangan ini, banyak fotografer dan wartawan  telah menyosialisasikan jenis bunga ini dengan gambar-gambar yang hidup  di media massa. Kecenderungan menggunakan facebook  secara luas juga merupakan satu kanal untuk menyosialisasikan jenis bunga ini, sehingga kaum remaja telah datang ke provinsi Ha Giang  semakin banyak untuk memotret bunga gandum kuda.

Menyedari potensi bunga gandum kuda dalam keseluruhan peninggalan sejarah dan pemandangan alam provinsi Ha Giang, provinsi ini telah melakukan investasi dan menggerakkan warga  menanam lagi jenis bunga ini  untuk menarik dan menggandoli kaki turis. Pohon gandum kuda sekarang ditanam  menjadi bentuk bintang, bentuk  jantung,  bentuk  segi tiga, bentuk gelombang, sehingga  areal pohon gandum kuda  semakin  meliputi lebih  banyak dan lebih eksotis.


Provinsi Ha Giang- musim  bunga gandum kuda  yang memanggil-manggil - ảnh 4

Satu pesta bunga gandum kuda yang akan diadakan oleh provinsi Ha Giang pada pertengahan bulan November memberikan  kesan-kesan yang sulit dilupakan kepada para turis ketika datang ke daerah dataran tinggi batu. Nguyen Van Tai, Direktor Perusahaan Pariwisata VietSence Travel memberitahukan bahwa peristiwa ini telah menyerap perhatian dari para turis ketika datang ke provinsi Ha Giang untuk melihat berkembangnya bunga buckwheat. Dia mengatakan: “Perusahaan  kami menjadi pelopor dalam menyelenggarakan paket wisata ke provinsi Ha Giang. Perusahaan VietSence Travel memenuhi kebutuhan jasa-jasa untuk bersedia menyerap para turis pada November. Peristiwa berkembangnya bunga gandum kuda akan menciptakan  aksentuasi  bagi cabang pariwisata  provinsi Ha Giang, mulai tahun berikuttnya, brand pariwisata provinsi Ha Giang akan berkembang kuat karena para turis mengenal provinsi Ha Giang dengan pesawahan-pesawahan bunga gandum kuda yang luas dan sangat indah”.

Provinsi Ha Giang, pada musim gugur, dengan daerah dataran tinggi batu yang berlapis-lapis,  bunga gandum kuda memamerkan warna-nya yang ditambah dengan  identitas budaya  yang unik dari etnis-etnis minoritas akan memberikan kesan-kesan yang sangat mengesankan kepada para turis. Bunga gandum kuda yang sedang mekar berkembang tampaknya menyampaikan pesan bahwa terhadap provinsi Ha Giang, sekali datang, seribu satu mencintai 


Komentar

Yang lain