Perkenalan tentang Musisi, Penyanyi Muda Vu Cat Tuong

(VOVWORLD) - Para pendengar setia musik, dalam acara Musik Vietnam hari ini akan kami perkenalkan seorang seniman muda Vietnam, Vu Cat Tuong. Ia seorang musisi, penyanyi, sekaligus produser musik terkenal yang digemari para kaum muda.

Dalam kariernya, perempuan yang lahir pada 1992 ini telah memperoleh banyak penghargaan seperti dua penghargaan “Kontribusi”, 6 penghargaan “Keeng Young Awards”, masuk dalam “Top 30 Under 30” pada majalah “Forbes Vietnam”, dan berbagai penghargaan lainnya. Ia resmi memulai karier musiknya pada 2013 ketika menjadi runner-up dalam Kontes “The Voice Vietnam” 2013. Ia banyak melahirkan lagu “hit” yang dipenuhi ungkapan perasaan, modern, mencintai hidup, dan mencintai manusia. Lagu “Musim Dingin” yang akan kita dengar berikut ini dianggap sebagai awal keberhasilan Vu Cat Tuong sebelum mencapai karier cemerlang seperti saat ini. 

“Musim Dingin” diciptakan Vu Cat Tuong di suatu sore kala hujan turun yang mengisahkan perasaan gelisah dan keinginan dalam cinta:

Di luar ruang, warna putih menutupi jalan

Satu cabang pohon kering di kejauhan

Ciumlah pasangan kekasih

Tuk mencari di bibir musim-musim dingin yang masih hangat.....”

Mari kita bersama mendengarkan alunan melodi yang begitu emosional dalam lagu “Musim Dingin” dan dinyanyikan sendiri oleh si pencipta. 

 
Selain suaranya yang merdu, Vu Cat Tuong juga dikenal karena kemampuannya dalam mengarang dan menggabungkan berbagai genre musik seperti R&B, neo-soul, pop, blues, jazz, rock alternatif, funk, mau pun ballad. Salah satunya adalah Lagu “Mimpi” yang merupakan kombinasi gaya “soul” dan “R&B”. Isi lagunya cukup sederhana namun emosional, seperti pengakuan si penulis sendiri. Bukan sekedar kisah cinta sepasang kekasih, lagu tersebut memiliki makna yang lebih luas, menyentuh hati anak muda dengan berbagai perasaan yang berbeda-beda di dalamnya, antara mimpi dan kenyataan, mana yang harus mereka pilih. 
  

Di awal 2017 Vu Cat Tuong merilis lagu "Adinda" dengan “Lyric MV” yang unik, menggambarkan tempat-tempat khas Saigon (Kota Ho Chi Minh) seperti barisan-barisan pohon asam jawa di Jalan Ly Tu Trong, warung kopi Teater Besar, atau jalan Dong Du.

“Itu Valentine pertama, aku dan kamu bertemu dan jatuh cinta.

Mengapa kamu tidak di sampingku saat ini

Ini kopi yang merindukanmu

Ini barisan pohon asam yang merindukanmu

Ini Jalan Dong Du yang merindukanmu saat kau di sampingku kala jam kerja berakhir

Aku ingin agar hari cepat berlalu....”

Lagu tersebut lahir dari suasana hatinya yang sebenarnya pada Hari Valentine 2016. Lebih khusus lagi dalam lagu tersebut ditampilkan penyanyi Hakoota Dung Ha - teman Vu Cat Tuong dari “The Voice Vietnam”. 

 

Para pendengar setia musik, dengan terdengarnya lagu “Adinda” tadi, maka berakhirlah acara musik untuk hari ini. Semoga Anda semua terhibur dan berbahagia di akhir pekan. Sampai berjumpa lagi sepekan mendatang. Salam musik!

Komentar

Yang lain