Peranan badan-badan usaha dan grup-grup besar dalam mendorong startup

(VOVWORLD) - Mendorong ekosistem startup sedang mendapat perhatian dari banyak negara, di antaranya ada  Vietnam. Di Vietnam, selain berbagai mekanisme dan kebijakan Pemerintah, partisipasi dari badan-badan usaha dan grup-grup besar juga sangat penting, memainkan peranan sebagai landasan bagi perkembangan badan-badan usaha startup. Di segi lain, kerjasama antar berbagai badan usaha dan grup besar dengan para startup juga menguntungkan dua pihak. 
Peranan badan-badan usaha dan grup-grup besar dalam mendorong startup - ảnh 1 Ketua VCCI, Vu Tien Loc, Kepala Badan Pengarahan Nasional tentang usaha startup 

Ekosistem startup meliputi 8 faktor yaitu pasar; sumber daya manusia; permodalan dan keuangan; sistim bantuan startup yang pada pokoknya adalah fungsi berkonsultasi; kerangka hukum; infrastruktur; pendidikan dan pelatihan; berbagai perguruan  tinggi, akademi dan kebudayaan nasional. Faktor-faktor tersebut juga ada  peranan dari badan-badan usaha dan grup-grup besar.

Badan-badan usaha dan grup ini mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap para startup, secara tidak langsung mendorong ekosistem startup di Vietnam; memainkan peranan sebagai fondasi dan menciptakan inkubator bagi para startup serta mendorong para startup berkembang. Doktor Vu Tien Loc, Ketua Kamar  Perdagangan dan Industri Vietnam, Ketua Badan Pengarahan program startup nasional menekankan:

“Daya kreatif dari para startup tidak kurang, tapi kemampuan tentang permodalan dan keuangan sangat terbatas. Modal yang dicurahkan untuk startup kreatif punya resiko  tinggi maka para investor dan dana-dana modal ventua  yang diivestasikan  dan didorong oleh badan-badan usaha besar akan merupakan kanal yang penting. Sistim konsultasi dan manajemen bagi startup juga ada penanan  grup-grup utama. Badan usaha juga ada peranan penting dalam membangun lingkungan hukum atau mengembangkan infrastruktur. Badan usaha besar berpengaruh terhadap pekerjaan mendidik, melatih dan membangun kebudayaan nasional. Badan-badan usaha besar sekarang sedang menjadi lokomotif  yang melakukan investasi di bidang pendidikan dan pelatihan di perguruan tinggi dan akademi. Banyak startup telah berkembang dari basis-basis pendidikan badan-badan usaha besar”.

Sebaliknya, justru para startup baru merupakan daya hidup bagi badan-badan usaha besar. Pertama-tama, para startup membantu badan-badan usaha memiliki daya kreatif. Kalau badan-badan usaha  besar tidak membangun jaringan konektivitas dengan badan-badan usaha kecil dan menengah serta para startup maka badan-badan usaha akan berkembang tanpa berkesinambungan. Mayoritas penemuan dan inovasi  di dunia bukan terbentuk dalam grup-grup besar tapi terbentuk dari intelektualitas dari  para startup dan badan-badan usaha kecil dan menengah. Tran Xuan Dich, Wakil Kepala Direktorat Pengembangan para badan-badan usaha sains-teknologi dari Kementerian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vietnam mengatakan:

“Pada kenyataannya, badan usaha dan grup besar juga mendapat keuntungan dari badan-badan usaha startup dan badan usaha kecil. Sebaliknya, grup-grup besar akan mendapat pola-pola bisnisnya  yang potensial, memperluas pendekatan dan memenuhi kebutuhan para pelanggan melalui fondasi teknologi baru yang sedang dikembangkan oleh badan-badan usaha startup kreatif. Pola kerjasama yang saling menguntungkan  sekarang sedang berkembang kuat di Vietnam. Khususnya, ada badan-badan usaha startup kreatif memiliki produk-produk startup kreatif  selalu bersifat  terobosan terbanding dengan proses produksi tradisional. Hal itu tidah hanya memberikan kepentingan ekonomi saja, melainkan juga memacu inovasi kreatif di badan usaha dan mengintegrasikan solusi-solusi itu. Kerjasama antar-badan usaha startup kreatif akan memberikan kepentingan besar dan memangkas biaya bagi badan-badan usaha besar”.

Sekarang, ada banyak badan usaha besar yang menjadi pelopor dalam membantu dan mendukung badan-badan usaha startup. Yang tipikal  ialah grup VinGroup, Viettel, CMC, FPT, NextTech  dan sebagainya. Semua grup tersebut juga membentuk dana investasi bagi badan-badan usaha startup di bidang teknologi dan mengusahakan satelit-satelit sendiri. Badan-badan usaha dan grup-grup besar juga merupakan pasar yang sangat  besar bagi para startup untuk mendekatkan produk-nya ke para konsumen. Dan badan usaha besar adalah keluarga besar yang menggunakan produk para startup. Startup Trinh Minh Giang, Direktur Perusahaan Persero Grup Konsultasi dan Manajemen Patungan menyatakan bahwa agar hubungan tersebut menjadi harmonis dan bersama-sama berkembang memerlukan intervensi yang lebih banyak lagi dari badan-badan pengelola Negara. Dia mengatakan:

“Kalau Negara belum banyak lakukan investasi pada startup maka harus mengeluarkan kebijakan kuat untuk membantu organisasi-organisasi bantuan startup. Harus longgar dan cepat dalam mengeluarkan keputusan Negara”.

Badan-badan usaha  dan grup-grup besar membantu dan mendukung para startup berkembang karena perkembangan mereka sendiri, demi tanggung jawab masyarakat dan demi perkembangan perkonomian Vietnam. Sampai sekarang, di Vietnam, ada banyak pola yang telah mencapai sukses dalam konektivitas ini. Oleh karena itu, selama ini, ekosistem startup Vietnam berkembang secara cepat dan sekarang sedang menduduki posisi pelopor di kawasan Asia Tengga. 

Komentar

Yang lain