Menyempurnakan Institusi untuk Membangun PKV yang Kian Kuat

(VOVWORLD) -  Tahun 2022 adalah tahun di mana seluruh negeri menggelar pelaksanaan Resolusi Kongres Nasional XIII Partai Komunis Vietnam (PKV). Di antara tugas-tugas yang ditetapkan, tugas membangun dan merektifikasi PKV dianggap sebagai tugas utama, kunci dan terpenting. Dengan upaya dan tekad tinggi, pekerjaan membangun dan merektifikasi partai selama tahun ini telah meninggalkan rekam jejak istimewa dengan banyak hasil yang bersifat terobosan, terutama pekerjaan kekaderan dan pencegahan serta pemberantasan korupsi dan penyelewengan dengan semangat bersinergi dari atasan ke bawahan.
Menyempurnakan Institusi untuk Membangun PKV yang Kian Kuat - ảnh 1Pham Van Linh, Wakil Ketua Dewan Teori KS PKV  (Foto: qdnd.vn)

Pada 2022, upaya menyempurnakan institusi merupakan salah satu sorotan dalam pembangunan partai. PKV telah secara tepat waktu memberlakukan banyak dokumen, instruksi, dan resolusi penting untuk memenuhi kebutuhan praktis. Contohnya, Ketentuan Nomor 65 Politbiro Komite Sentral PKV tentang mutasi kader, Ketentuan Nomor 69 tentang penegakan disiplin terhadap organisasi partai dan anggota partai yang melakukan pelanggaran, Ketentuan Nomor 80 tentang pembagian tingkat pengelolaan pejabat, pengangkatan pejabat, seiring dengan itu ialah Kesimpulan Nomor 20 Politbiro KS PKV tentang kebijakan  penempatan kader  pada jabatan yang dikelola oleh Politbiro dan Sekretariat KS PKV yang telah  diberikan hukuman disiplin.  Juga pada 2022, KS PKV telah mengajukan dua resolusi terkait pembangunan dan rektifikasi partai, meliputi Resolusi Nomor 21 tentang penguatan, pengokohan, dan pembangunan organisasi partai serta upaya peningkatan kualitas anggota partai di periode baru dan Resolusi Nomor 28 tentang pembaruan metode memimpin partai. Ini merupakan tindakan yang belum pernah ada preseden di tahun-tahun sebelumnya. Profesor Muda, Doktor Pham Van Linh, Wakil Ketua Dewan Teori KS PKV, mengatakan bahwa seluruh resolusi dan ketentuan partai di 2022 merupakan  hal pertama yang menciptakan dasar politik dan hukum bagi PKV untuk memimpin revolusi dan upaya pembangunan dan pembelaan tanah air, meningkatkan posisi partai yang berkuasa di periode baru.

“PKV sangat memperhatikan dan telah memberlakukan serentetan dokumen penting terkait isu-isu utama dalam upaya membangun partai. Seluruh isu ini  saling terkait satu sama lain dan sesuai pembangunan dan rektifikasi partai di periode baru.”

Di 2022, PKV pun melakukan banyak kegiatan besar untuk memperbarui pekerjaan kekaderan di kalangan partai. Sudah ada banyak pejabat yang dibebastugaskan atas keinginan pribadi mereka, tuntutan pekerjaan, atau melanggar ketentuan di bidang yang  mereka pimpin. Menurut beberapa pakar, ini merupakan satu indikasi yang menggembirakan dalam pekerjaan kekaderan partai dan juga merupakan tindakan yang diperlukan untuk meningkatkan kepemimpinan partai dalam membangun dan memajukan tanah air. Profesor Muda, Doktor Nguyen Thi Bao, Dosen Senior Akademi Politik Nasional Ho Chi Minh berkomentar:

“Memindahkan pejabat ke posisi yang lebih sesuai akan menguntungkan partai dan negara. Ia akan disebarluaskan ke para pemimpin kementerian dan instansi lain.”

Tahun 2022 juga menjadi saksi beberapa peristiwa yang untuk pertama kalinya dilaksanakan dalam pekerjaan pembangunan partai ketika KS PKV memutuskan membebastugaskan banyak Anggota KS PKV Angkatan XIII dari KS PKV atau Politbiro KS PKV. Di daerah-daerah terdapat para ketua dewan rakyat provinsi dan ketua komite rakyat yang dipecat sesuai ketentuan terkait pengunduran diri dan penugasan pejabat setelah diberi hukuman disiplin. Ibu Nguyen Thi Ngoc Tram dari Departemen Propaganda Komite Partai Kabupaten Nghi Xuan, Provinsi Ha Tinh, mengatakan bahwa ini merupakan kemajuan-kemajuan yang bersifat terobosan dalam menyaring barisan pejabat dan anggota partai dalam pembangunan partai.

“Kita melaksanakan pembangunan seiring dengan pencegahan. Artinya menciptakan dasar politik dan hukum berstandar untuk melaksanakan kepemimpinan dan pengelolaan dengan baik. Menyaring barisan pejabat dan anggota partai yang melanggar konstitusi partai atau hukum negara dalam melaksanakan tugas mereka dan mengeluarkan pejabat dan anggota partai yang tidak memenuhi watak dan kapasitas  dari  aparat.”

Sudah jelas, tahun 2022 adalah tahun di mana pekerjaan pembangunan partai meninggalkan rekam jejak penting. PKV fokus membangun dan menyempurnakan institusi untuk membangun barisan kader yang berpengalaman politik dan terampil, bermoral dan berbakat dan bertekad menyingkirkan orang-orang yang melakukan “self transformation” dan tidak mengendalikan diri sendiri. Perubahan-perubahan besar dalam upaya membangun partai telah memberi hasil-hasil yang jelas, konkret dan persuasif. Kader, anggota partai, dan rakyat berharap dan percaya pada usaha revolusi yang dipimpin PKV dengan tekad dan kekompakan seluruh bangsa, demi satu Vietnam yang berkembang dan perkasa. 

Komentar

Yang lain