MN Angkatan XV: Meningkatkan Efektivitas Aktivitas untuk Memenuhi Tuntutan Pembangunan

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam (KS PKV), Nguyen Phu Trong di depan acara pembukaan persidangan pertama Majelis Nasional (MN) pada Selasa pagi (20 Juli), menekankan bahwa sebagai lembaga perwakilan tertinggi rakyat, lembaga kekuasaan tertinggi negara Republik Sosialis Viet Nam maka MN perlu mengembangkan semua prestasi dan pengalamannya selama 75 tahun ini, terus memperbarui, meningkatkan lebih lanjut kualitas dan efektivitas aktivitas untuk memenuhi dengan baik tuntutan dan tugas politik Tanah Air dalam periode baru.
MN Angkatan XV: Meningkatkan Efektivitas Aktivitas untuk Memenuhi Tuntutan Pembangunan - ảnh 1Sekjen Nguyen Phu Trong berpidato di depan persidangan pertama MN angkatan XV  (Foto: VNA)

Mengawali pidatonya, Sekjen Nguyen Phu Trong percaya bahwa pembukaan persidangan MN angkatan XV akan  membuka satu periode baru yang penuh prospektif baik bagi aktivitas MN. Sekjen Nguyen  Phu Trong menyambut baik para anggota baru yang mendapat kepercayaan dari para pemilih untuk dipilih menjadi Anggota MN angkatan XV.

Setiap Angkatan MN Meninggalkan Jejak-Jejak Tersendiri

Mengulangi sejarah 75 tahun dengan 14 masa bakti aktivitas MN, Sekjen Nguyen Phu Trong menekankan bahwa MN senantiasa terkait, sejalan dengan bangsa, tidak henti-hentinya mengembangkan peran dan posisi sebagai lembaga perwakilan tertinggi rakyat, lembaga kekuasaan tertinggi negara, mencapai banyak prestasi dalam aktivitas legislasi, pengawasan, hubungan luar negeri, dan memutuskan masalah-masalah penting. Menurut Sekjen Nguyen Phu Trong, secara umum setiap angkatan MN juga meninggalkan jejak-jejak tersendiri dan semuanya menyelesaikan tugas penting yang dilimpahkan rakyat, melaksanakan dengan tepat fungsinya yakni konstitusional, legislatif, pengawasan tertinggi dan memutuskan masalah-masalah penting tanah air.

Tentang aktivitas konstitusional, sejak dibentuk hingga sekarang, MN telah menyusun dan memberlakukan 5 Undang-Undang Dasar (UUD) yaitu UUD 1946, UUD 1959, UUD 1980, UUD 1992 dan UUD 2013. Ini semua adalah UUD dari negara yang menciptakan fondasi politik dan hukum bagi perkembangan yang stabil dan berkelanjutan dari Tanah Air.

Tentang aktivitas konstitusional yang kian diperkuat untuk menginstitusikan semua haluan dan garis politik Partai Komunis, membangun dan selangkah demi selangkah menyempurnakan sistem perundang-undangan untuk memenuhi tuntutan perjuangan merebut kemerdekaan nasional, membangun dan membela Tanah Air, mengembangkan sosial-ekonomi, menjaga kestabilan politik, menjamin pertahanan, keamanan, dengan proaktif melakukan integrasi internasional.

Aktivitas pengawasan dengan isi-isi yang berfokus pada masalah-masalah besar yang penting dari Tanah Air telah turut mendorong lembaga-lembaga negara mengatasi kekurangan, keterbatasan, meningkatkan kualitas dan efektivitas aktivitas.

Masalah memutuskan masalah-masalah penting telah mencapai hasil-hasil positif dan kian lebih substantif. Semua resolusi MN tentang rencana pembangunan sosial-ekonomi, kebijakan keuangan – moneter, politik etnis, agama, pertahanan, keamanan, hubungan luar negeri dan sebagainya sesuai dengan haluan, dan garis politik Partai Komunis, tekad dan aspirasi rakyat. Sekjen Nguyen Phu Trong menekankan: “Semua prestasi yang dicapai MN selama 75 tahun ini berasal dari kepemimpinan Partai Komunis yang tepat. MN semua angkatan telah selalu memegang dengan mantap garis politik, pandangan, haluan dan kebijakan Partai Komunis untuk menginstitusikannya menjadi undang-undang dan menerapkannya secara tepat ke dalam aktivitas-aktivitas MN.  Itulah hasil dari keterkaitan erat antara MN dengan rakyat, mengerti secara tepat pendapat, hasrat rakyat, mendengarkan dan menerima semua pendapat dan usulan layak dari pemilih, mengawasi pemecahan usulan pemilih sehingga membuat MN benar-benar menjadi lembaga perwakilan tertinggi yang mewakiki tekad dan hasrat rakyat”.

MN Angkatan XV: Meningkatkan Efektivitas Aktivitas untuk Memenuhi Tuntutan Pembangunan - ảnh 2Pimpinan Partai Komunis dan Negara Viet Nam menghadiri persidangan pertama MN angkatan XV)  (Foto: VNA)

Mengkonkretkan Keputusan-Keputusan Penting

Menurut Sekjen Nguyen Phu Trong, tuntutan usaha pembaruan, industrialisasi, modernisasi, pembangunan, dan pembelaan tanah air dalam periode baru sedang mengedepankan tugas-tugas yang berat tetapi sangat cemerlang terhadap Viet Nam. Sekjen Nguyen Phu Trong meminta kepada MN supaya terus mengembangkan dengan kuat peran dan posisinya dalam menegakkan kerangka hukum bagi aktivitas Tanah Air, melayani tugas pembangunan sosial-ekonomi, menjamin pertahanan, keamanan, dan hubungan luar negeri. Cepat membangun sistem perundang-undangan yang lengkap, sinkron, menjamin kualitas, memenuhi tuntutan praktik. Memberikan prioritas bagi pembangunan baru dan menambahkan undang-undang di bidang-bidang titik berat yang punya arti kunci yang implementatif tinggi, menciptakan langkah melesat tentang pembangunan sosial-ekonomi. “Yang mendesak ini, perlu fokus melaksanakan dengan baik pekerjaan menginstitusikan dan mengkonkretkan keputusan-keputusan penting yang ditegaskan dalam Kongres Nasional XIII Partai Komunis Viet Nam, membuat persiapan di semua segi, menjamin agar aktivitas MN angkatan XV banyak bersemarak dan mencapai kualitas yang semakin tinggi, berhasil memenuhi tuntutan dan tugas revolusi, pemikiran dan hasrat rakyat pada tahap baru. Untuk itu, semua Anggota MN angkatan ini perlu terus menjunjung tinggi semangat tanggung-jawab, sepenuh hati demi Tanah Air, demi rakyat, mengabdi Tanah Air dan rakyat, dekat dan mendengarkan pendapat rakyat, melaksanakan dan menyelesaikan sebaik-baiknya tugas yang dilimpahkan oleh pemilih dan rakyat”.

Sekjen Nguyen Phu Trong percaya bahwa di waktu mendatang, MN pasti akan terus memberikan sumbangan lebih besar terhadap usaha pembaruan, pantas sebagai lembaga perwakilan tertinggi rakyat, lembaga kekuasaan tertinggi negara Republik Sosialis Viet Nam.  

Komentar

Yang lain