Aktifkan Rencana Aksi ASEAN tentang Penanggulangan Sampah Plastik Samudera

(VOVWORLD) - ASEAN pada tanggal 28 Mei mengaktifkan Rencana Aksi ASEAN dalam menghadapi sampah plastik samudera tahap 2021-2025 dan memasok strategi bersama yang memusatkan solusi bagi masalah ini.

Berbicara di depan forum, Sekretaris Jenderal (Sekjen)  ASEAN, Dato Lim Jock Hoi menekankan bahwa rencana ini merupakan bukti atas tanggapan induk ASEAN dan menuju ke masa depan semua negara anggota ASEAN dalam menghadapi tantangan-tantangan untuk membantu beberapa kebijakan dan fondasi kawasan, memobilisasi semua sumber daya untuk menambahkan tindakan-tindakan nasional yang sedang berjalan. 

Dengan 14 kegiatan regional berdasarkan pada 4 pilar, Rencana Aksi kali ini akan dilaksanakan selama 5 tahun ke depan, memberikan banyak peluang kepada negara-negara anggota ASEAN untuk berpromosi, melakukan kerja sama dan menerapkan semua solusi jangka panjang yang terkait dengan penggunaan dan pengelolaan plastik. Rencana Aksi kali ini akan memainkan peran yang penting dalam membantu ASEAN mencapai visi ini, serta menyelamatkan dan menjaga lingkungan laut yang penting bagi generasi mendatang.

Komentar

Yang lain