Aktivitas - aktivitas praksis dilakukan sehubungan dengan Hari Anak-Anak Internasional 1 Juni

(VOVworld) – Hari Minggu (1 Juni) adalah  Hari Anak-AnakInternasional dan dimulai Bulan Aksi demi anak-anak Vietnam. Sehubungan dengan ini banyak daerah Vietnamtelah diadakan aktivitas-aktivitas praksis seperti mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada anak-anak miskin, anak-anak yang menjumpai kesulitan, mengadakan aktivitas -aktiviitas  rekreasi untuk anak-anak.  Pada Sabtu (31 Mei), Deputi Perdana Menteri  Vietnam, Nguyen Xuan Phuc  mengunjungi dan  menyampaikan ucapan selamat kepada anak-anak yang mengidap HIV di Pusat Pengobatan, Pendidikan, Kerja  dan Sosial  nomor 2 Ba Vi, kota Hanoi.  Di sini, Deputi Perdana Menteri menyemangati dan memberikan bingkisan kepada anak-anak  dan menyampaikan 15 bea siswa  kepada anak-anak yang pandai belajar. Deputi Perdana Menteri berharap supaya anak-anak  meskipun dalam situasi manapun,  tapi  selalu   pandai belajar,  mengikuti  ajaran-ajaran  guru.

Aktivitas - aktivitas  praksis  dilakukan sehubungan dengan  Hari Anak-Anak Internasional  1 Juni - ảnh 1
Zona rekreasi  untuk anak-anak di kabupaten kota Cau Giay, kota Hanoi (Ilustrasi)
(Foto: baomoi.com)

          Bulan aksi demi anak-anak Vietam berlangsung dari  1- 30 Juni tahun ini dengan tema: “Menciptakan peluang  perkembangan yang setara  bagi anak-anak miskin dan anak-anak etnis minoritas”  untuk memperhatikan lebih dari 3 juta orang anak  miskin,  yang pada pokoknya di daerah  pemukiman  etnis minoritas,  daerah  yang menjumpai kesulitan. Menurut Nguyen Hai Huu, Kepala Departemen Pembelaan dan Perawatan Anak-anak dari Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam,  komunitas internasional  dan khususnya Dana Anak-Anak PBB  (UNICEF)  menilai   bahwa   pelaksanaan hak anak-anak di Vietnam, pekerjaan  membela, merawat dan mendidik anak-anak di Vietnam  adalah salah satu diantara kelompok-kelompok yang paling baik di dunia.

          Pada Jumat malam (31 Juni), di kota Hanoi,  Dana  Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam   telah mengadakan pertemuan  dengan lebih dari 50 orang anak yang menjumpai kesulitan  di seluruh negeri. Pertemuan ini bertujuan  menyemangati dan merangsang  semangat mengatasi kesulitan, tapi pandai belajar dai anak-anak, wakil pemimpin Partai, Negara dan Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam, Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietam beserta  para donor  telah memberikan bingkisan kepada anak-anak.  Ketika berbicara di depan pertemuan ini, Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam, Nyonya Pham Thi Hai Chuyen memberitahukan: “Di Vietnam, anak-anak tidak hanya punya Hari Anak-Anak Internasional (1 Juni) saja, tapi anak-anak punya Bulan Aksi demi Anak – Anak dengan aktivitas-aktivitas yang beranekaragam dan praksis yang diselenggarakan oleh seluruh masyarakat  bagi anak-anak. Saya merasa gembira  ketika anak-anak  telah melakukan upaya-upaya untuk mengatasi kesulitan, berupaya menggeliat ,menjadi  anak yang baik, pelajar   baik, cucu baik dari Paman Ho. Partai Komunis dan Negaa selalu memperhatikan  usaha pembelaan, perawatan dan pendidikan anak-anak  serta selalu  memberikan semua prioritas kepada anak-anak. Saya berharap supaya  pada tahun ajar baru, anak-anak akan berupaya lebih lanjut lagi dalam kehidupan dan dalam belajar untuk menjadi para warga negara  yang bermanfaat untuk masyarakat. Saya berharap supaya anak-anak menikmati  satu masa hiburan musim  panas yang menggembirakan dan bermanfaat”.

          Juga pada upacara ini, Meneri Pham Thi Hai Chuyen telah memberikan Medali Persahabatan kepada Moon Yuong Kee, Ketua Organisasi Sunny Korea ( Republik Korea)  karena telah  memberikan sumbangan dan  bantuan keuangan dalam operasi  hati bagi anak-anak yang menjumpai kesulitan./. 

Komentar

Yang lain