AS Luncurkan Rudal Balistik Antarbenua ke Wilayah Samudra Pasifik

(VOVWORLD) - Angkatan Udara Amerika Serikat (AS), pada Jumat (10 Februari), meluncurkan sebuah rudal balistik antarbenua dari California ke Samudra Pasifik.
AS Luncurkan Rudal Balistik Antarbenua ke Wilayah Samudra Pasifik - ảnh 1Ilustrasi (Foto: VOV)

Menurut pemberitahuan tentara AS, ini adalah aktivitas rutin untuk menunjukkan bahwa deterensi nuklir AS adalah aman, terjamin, tepercaya, dan efektif. Aktivitas ini juga untuk mencegah ancaman di abad ke-21 dan meyakinkan para sekutu AS. Washington juga menegaskan bahwa lebih dari 300 uji coba serupa telah dilakukan dan uji coba kali ini bukan karena peristiwa-peristiwa di dunia saat ini.

Manuver AS tersebut dilakukan beberapa hari setelah pemerintah negara ini menembak jatuh sebuah balon udara Tiongkok yang dianggap bertujuan untuk mengintai wilayah lepas pantai negara bagian South Carolina. Uji coba rudal AS kali ini dilakukan setelah tentara Republik Demokratik Rakyat Korea menampilkan 12 rudal balistik antarbenua Hwasong 17 yang terbesar milik negara ini dan peluncur-peluncur yang dianggap sebagai model rudal generasi baru yang menggunakan bahan bakar keras.

Komentar

Yang lain