AS memperingati HUT ke-18 serangan teror tanggal 11/9

(VOVWORLD) - Banyak tempat di seluruh Amerika Serikat (AS), pada Rabu (11/9), mengadakan kegiatan-kegiatan untuk memperingati HUT ke-18 serangan berlumuran darah yang dilakukan oleh kaum teroris terhadap serangkaian target ialah serangan pertama yang dilakukan dua pesawat penumpang berukuran besar terhadap Menara Kembar Pusat Perdagangan Dunia (WTC) di Kota New York sehingga mengakibatkan hampir 3.000 orang tewas dan 6.000 orang menderita luka-luka.

AS memperingati HUT ke-18 serangan teror tanggal 11/9 - ảnh 1Asap naik setelah menara WTC pertama runtuh di Kota New York pada tanggal 11/9/2001 (Foto: AFP)

Di Kota New York, upacara pengenangan berlangsung di Tugu Peringatan dan Museum 11/9 yang dibangun di kawasan di mana menara kembar itu runtuh.

Di Washington D.C, Presiden Donald Trump dan Istri menghadiri upacara pengenangan di Gedung Putih. Presiden Donald Trump setelah itu juga menghadiri upacara pengenangan di Pentagon, salah satu target serangan-serangan teror tersebut. Ketika berbicara di depan upacara itu, dia memuji para peserta penyelamatan, merasa maklum terhadap keluarga para korban dan menyatakan akan membalas semua acaman terhadap AS dengan semua kekuatan tentara AS.

Sementara itu, Wakil Presiden AS, Mike Pence menghadiri upacara pengenangan yang diadakan di Shanksville, Pennsylvania di dekat tempat di mana pesawat terbang No.93 dari maskapai United Airlines jatuh setelah penumpangnya merebut kembali kontrol dari kaum teroris yang membajak pesawat itu.

Komentar

Yang lain